Anggota Polsek Mengwi membubarkan sekelompok pemuda nongkrong di jalur Denpasar -Singaraja. (BP/Ist)

MANGUPURA, BALIPOST.com – Polres Badung bersama polsek jajarannya menggelar patroli malam berskala besar, Sabtu (5/2). Hal ini dilakukan karena kasus Omicron melonjak dan meningkatnya kejahatan jalanan khususnya pencurian, curanmor, copet dan kriminalitas lainnya.

Patroli tersebut dipimpin Kapolres Badung AKBP Leo Dedy Defretes, mulai pukul 19.30 Wita. Didampingi Wakapolres Kompol I Ketut Dana, Kapolres Dedy menyampaikan, hasil evaluasi Januari 2022 peningkatan angka penyebaran Covid-19 khusus varian Omicron mengalami lonjakan. Terkait hal tersebut pihaknya melaksanakan Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) untuk mendisiplinkan penerapan prokes. Selain itu, hasil analisa terjadi peningkatan kejahatan jalanan, diantaranya pencurian, curanmor, dan copet.

“Kami menyikapinya dengan kegiatan preventif pada malam hari ini. Polres Badung hadir memberikan rasa aman dan setidaknya mengurangi niat serta kesempatan untuk melakukan kejahatan di jalanan,” ungkapnya.

Baca juga:  Nyepi, Pasokan BBM dan Elpiji Stabil

Patroli tersebut
Khusus Sabtu malam, pihaknya akan masuk ke wilayah Kecamatan Kuta Utara. Pasalnya dari evaluasi Kuta Utara ini dinilai cukup rawan dibanding kecamatan lain. Kegiatan sama dilakukan Polsek Abiansemal. Dipimpin Kapolsek Kompol Ruli Agus Susanto. “Sebelum melaksanakan tugas ke lapangan, terlebih dulu saya beri arahan agar tetap menjaga keselamatan diri, melakukan tugas dengan serius, tulus ikhlas, bersikap sopan dan humanis,” ucapnya.

Dengan melaksanakan patroli khususnya di malam minggu, menurut Ruli, meminimalisir terjadinya kriminalitas dan kamtibmas di wilayah Polsek Abiansemal tetap aman dan kondusif. Selain itu, petugas juga mengimbau kepada masyarakat agar mengurangi mobilitas maupun kerumunan mengingat penyebaran sebagai Virus Covid-19 meningkat.

Baca juga:  Mulai Pertengahan Februari, Indonesia Diperkirakan Alami Puncak Gelombang Omicron

Kapolsek Kuta Utara Kompol Putu Diah Kurniawandari, juga pimpin patroli malam. Menurutnya, patroli melibatkan personel lebih banyak dan tidak membiarkan sekecil apapun gangguan kamtibmas yang dapat mengancam kedamaian masyarakat di Kecamatan Kuta Utara.

Untuk KRYD berjalan dengan baik, tapi jangan sampai kendur demi memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat. Patroli menyasar tempat-tempat ramai dikunjungi masyarakat, bar, restoran, kafe dan swalayan di jalan Pantai Batu Bolong, Padang Linjong, Kerobokan, Umalas, Kayu Aye, dan Jalan Petitenget. “Saat ini penularan Covid-19 varian Omicron terus meningkat. Jadi masyarakat jangan abai dan disiplin penerapan protokol kesehatan. Pakailah masker pada saat beraktivitas di luar rumah,” imbuhnya

Baca juga:  Kinerja Presiden Selama Pandemi, Survei Sebut Kepuasan Publik Meningkat

Sedangkan Polsek Mengwi melakukan patroli malam hingga subuh di jalur Denpasar-Singaraja, tepatnya di Desa Kuwum, Minggu (6/2) dini hari. Alhasil petugas menemukan sekelompok anak muda nongkrong di pinggir jalan. Polisi langsung membubarkan anak muda tersebut dan disuruh pulang kerumahnya masing-masing
“Mari kita bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan masing-masing. Keamanan merupakan tanggung jawab kita bersama dan ingat tetap patuhi prokes,” tegas Kapolsek Mengwi Kompol Nyoman Darsana. (Kertanegara/Balipost)

 

BAGIKAN