Bhabinkamtibmas Desa Sembung Aiptu Dewa Ketut Putra Arsana di TKP lakalantas OC. (BP/Istimewa)

MANGUPURA, BALIPOST.com – Kasus lakalantas out of control (oc) terjadi lagi di wilayah hukum polsek mengwi dan kali ini melibatkan mobil dikemudikan I Ketut Sukayasa (54) asal Pacung Baturiti, Tabanan, Selasa (5/4). Kejadiannya di Jalan Denpasar-Singaraja, tepatnya di wilayah Banjar Karangjung, Desa Sembung, Kecamatan Mengwi. Pemicunya karena Sukayasa mengaku melihat ada dua jalan, padahal hanya satu.

Kasi Humas Polres Badung Iptu Ketut Sudana, Rabu (6/4) menjelaskan, mendapat informasi kejadian tersebut Bhabinkamtibmas Desa Sembung Aiptu Dewa Ketut Putra Arsana langsung mendatangi TKP. Bersama warga setempat, Putra langsung mengevakuasi sopir dan penumpang mobil tersebut.

Baca juga:  Peluncuran Desa Bersih dari Narkoba

“Penumpang mobil tersebut bernama Ni Wayan Damuh dan I Ketut Rantuh. Sopir dan penumpang hanya mengalami luka ringan,” ujarnya.

Dari keterangan Sukayasa, mobil yang dikemudikannya melaju dari utara (arah Singaraja. Sesampainya di TKP, tiba-tiba dia melihat jalan yang akan dilaluinya ada dua. Karena kaget Sukayasa tidak bisa mengendalikan mobilnya dan langsung menabrak pohon perindang yang ada di pinggir jalan.

Mobil tersebut sampai terbalik. “Kami mengimbau selalu berhati-hati saat berkendara di jalan raya, mengutamakan keselamatan diri. Selain itu jangan main HP, tetap fokus berkendara,” ujarnya. (Kerta Negara/balipost)

Baca juga:  Dari Tujuh Tersangka Ditetapkan Langsung Ditahan hingga “Laundry” di Jalan Gunung Salak Ditipiring
BAGIKAN