Pengecekan kesiapan pengamanan Kunjungan Presiden RI di Istana Tampaksiring. (BP/Istimewa)

GIANYAR, BALIPOST.com – Presiden Joko Widodo akan berkunjung ke Provinsi Bali, 4-7 Mei 2022. Presiden dijadwalkan berkunjung ke Istana Tampaksiring.

Pada Rabu (4/5), Dandim 1616/Gianyar mengecek kesiapan Personel Kodim 1616 dalam rangka kunjungan Presiden Joko Widodo. Kegiatan bertempat di Lapangan Areal Parkiran Istana Tampaksiring.

Dandim 1616/Gianyar, Letkol Inf. Hendra Cipta, S.Sos., sebagai pejabat Dansubsatgas Istana Tampaksiring menyampaikan pengarahan kepada anggota Subsatgas. Ini menyangkut kesiapan seluruh anggota sebagai Subsatgas Pam Istana Tampaksiring. “Semua personel diminta bertugas dengan baik sehingga kegiatan pengamanan dapat berjalan dengan lancar,” ucapnya.

Baca juga:  Mudik Lebaran untuk Sementara Ditunda

Kedatangan Presiden RI dan rombongan dalam rangka kunjungan di Provinsi Bali dari 4 -7 Mei 2022. (Wirnaya/Balipost)

BAGIKAN