Petugas membersihkan material longsor di Payangan, Kamis (19/5). (BP/Istimewa)

GIANYAR, BALIPOST.com – Pada Kamis (19/5) dilaporkan terjadi longsor di Jalan Raya Bunteh, Desa Kerta, Kecamatan Payangan. Kapolsek Payangan AKP I Putu Agus Ady Wijaya mengatakan bencana tanah longsor ini mengakibatkan satu orang mengalami luka-luka.

Dijelaskan, kejadian berawal pada pukul 09.30 WITA, Ni Made Kartini (45) dan suaminya I Nyoman Lanus (51) asal Desa Kerta dalam perjalanan pulang usai berjualan di Pasar Wangaya, Denpasar. Dalam perjalanan, mereka berdua berhenti karena ada longsor di sebelah timur dari jembatan menuju Dusun Bunteh.

Baca juga:  Sejumlah Kecamatan Perpanjang Pendaftaran Calon PPKD

Untuk bisa melewati lokasi longsor mereka berdua berupaya membersihkan material menggunakan tangan. Namun, saat Kartini melihat ke atas ternyata kembali ada longsoran.

Kartini memberitahukan suaminya bahwa kembali ada longsor. Namun, Lanus tidak menghiraukan peringatan istrinya. Lanus dan mobil yang dikendarai terbawa tanah longsor ke jurang sebelah selatan dari jembatan tersebut.

AKP Agus mengatakan Lanus menderita luka lecet dari bagian pinggang sampai kaki dan sudah dibawa ke Rumah Sakit Payangan. Sementara itu, Kartini selamat dan tidak mengalami luka-luka. “Korban Nyoman Lanus yang mengalami luka-luka sudah dibawa ke Rumah Sakit Umum Payangan,” jelasnya. (Wirnaya/balipost)

Baca juga:  Rochineng Bersiap Nyaleg
BAGIKAN