DENPASAR, BALIPOST.com – Pada Selasa (30/8), sejumlah peristiwa terjadi. Berikut lima berita yang menjadi atensi pembaca Balipost Online. Ini, cuplikan peristiwa dan link yang bisa diklik untuk membaca lebih detilnya.
1. Tangan Ferdy Sambo Diborgol Plastik Saat Rekontruksi
JAKARTA, BALIPOST.com – Kedua tangan Ferdy Sambo diborgol saat memperagakan adegan rekontrusi di rumah pribadi, Jalan Saguling III, Jakarta Selatan. Ferdy Sambo tampak sampai di rumah pribadi dengan memasuki halamannya pukul 11.29 WIB, Selasa.
Tampak dirinya mengenakan pakaian berwarna oranye dengan kedua tangannya yang terikat dengan sebuah tali plastik warna putih (borgol plastik). Raut wajah suami Putri Candrawathi itu tampak pasrah mengikuti rekonstruksi yang berjalan.
2. Polres Buleleng Ungkap Kasus Pemerasan dengan Modus Video Call Sex
SINGARAJA, BALIPOST.com – Polres Buleleng berhasil menangkap pelaku pemerasan dengan modus video call sex (VCS) yang meminta uang Rp1,5 juta. Kasus ini sebelumnya dilaporkan IMS (55) asal Desa Bukti, Kecamatan Kubutambahan.
Awalnya terduga pelaku dengan menggunakan identitas palsu pada WhatsApp mengaku sebagai wanita bernama Bella Putri. Pelaku merayu korban untuk melakukan VCS.
3. Pos Retribusi di Jalur Penelokan-Kedisan akan Diaktifkan Kembali
BANGLI, BALIPOST.com – Pemerintah Kabupaten Bangli akan mengaktifkan kembali pos pemungutan retribusi yang ada di jalur Penelokan menuju Kedisan mulai awal September. Berbeda dengan pos pungut lainnya, pemungutan retribusi di pos pungut tersebut akan dilakukan mulai dini hari.
Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Kabupaten Bangli I Wayan Sugiarta, Senin (29/8) mengatakan saat ini pemungutan retribusi wisata di Kintamani dilakukan di lima pos pungut. Yakni di Bayunggede, Sekardadi, depan Museum Gunung Api, Sekaan dan Tunon.
4. Minimarket Dirampok, Pelaku Ngaku Ini ke Karyawan Ditodong Sajam
DENPASAR, BALIPOST.com – Polisi masih melakukan olah tempat kejadian perkara perampokan minimarket di Jalan Teuku Umar, Denpasar Barat, Selasa (30/8). Karyawan toko, Ratna Safitri (26) yang lehernya ditodong senjata tajam berupa golok mengaku pelaku sempat berbicara padanya.
“Pelaku menodong golok ke leher saya. Dia mengatakan kenal dengan saya. Saya tidak kenal karena mengenakan baju serba hitam,” ujarnya.
5. Tempat Oplos Gas di Pikat Digerebek, Mahasiswa Diamankan
SEMARAPURA, BALIPOST.com – Satreskrim Polres Klungkung melakukan penggerebekan lokasi oplos gas di Banjar Intaran Buug, Desa Pikat, Kecamatan Dawan, Klungkung, Senin (29/8). Pelaku diduga telah mengoplos tabung gas elpiji 3 kg bersubsidi ke tabung 12 kg non subsidi.
Kasatreskrim Polres Klungkung Iptu Arung Wiratama, Selasa (30/8), membenarkan jajarannya telah melakukan upaya penggerebekan itu. Atas perintahnya, jajaran Sat Reskrim Polres Klungkung dipimpin Kanit 4 Ipda I Putu Fery Seputra melakukan pengembangan informasi terkait adanya kegiatan pengoplosan gas di Desa Pikat.