Nelayan menemukan jasad perempuan tanpa identitas di perairan Selat Bali, Sabtu (5/11). (BP/Istimewa)

NEGARA, BALIPOST.com – Beberapa nelayan asal Pengambengan, Kecamatan Negara yang tengah melaut, Sabtu (5/11) menemukan sesosok mayat perempuan mengapung di perairan Selat Bali. Mayat yang ditemukan tersebut kemudian dievakuasi oleh tim Inafis Polres Jembrana dan dibawa menuju RSU Negara dengan menggunakan Ambulans BPBD Jembrana untuk diidentifikasi.

Kapolsek Negara, Kompol Benyamin Nikijuluw, mengatakan, mayat wanita tanpa identitas itu (Mrs. X) ditemukan saat perahu Bintang Amanah melintasi perairan Selat Bali. Para nelayan hendak pulang dari menangkap ikan.

Baca juga:  Berteduh Saat Hujan, Mahasiswa Tewas Tersambar Petir

“Para ABK melihat sosok mayat yang mengapung dalam posisi telungkup menggunakan pakaian warna biru di perairan Selat Bali. Salah satu ABK kapal kemudian memvideokan temuan tersebut, kemudian langsung melaporkan ke Sat Pol Ariud Pengambengan Polres jembrana,” terangnya.

Baca selengkapnya di media partner DENPOST.id

BAGIKAN