Jajaran PDIP di Bangli kompak mendukung Wayan Koster sebagai Gubernur Bali dua periode. (BP/Istimewa)

BANGLI, BALIPOST.com – Jajaran PDIP di Bangli kompak mendukung Wayan Koster sebagai Gubernur Bali dua periode. Dukungan itu mengalir bukan tanpa alasan. Selama hampir satu periode memimpin Bali, gubernur Koster dinilai telah berhasil membangun Bali ke arah yang lebih baik.

Ketua DPC PDIP Bangli yang juga Bupati Bangli, Sang Nyoman Sedana Arta mengatakan Wayan Koster adalah gubernur yang visioner. Koster merupakan kader terbaik yang dimiliki PDIP Bali saat ini. Selama menjabat sebagai gubernur, Wayan Koster telah banyak mengukir prestasi.

Baca juga:  Di TPS Puspayoga dan Rai Mantra, Jokowi-Ma'ruf Amin Kuasai Mayoritas Suara

Selama memimpin Bali, Koster sudah berhasil membangun Bali dalam berbagai bidang. “Komitmen gubernur Koster tentang adat, seni budaya sudah tidak usah diragukan lagi,” kata Sedana Arta.

Karena itulah seluruh jajaran PDIP Bangli mulai dari tingkat terbawah seratus persen mendukung Koster memimpin Bali dua periode. “Biasanya di PDIP, gubernur, bupati dan walikota dua periode,” terangnya.

Bendahara DPC PDIP Bangli Ketut Suastika menambahkan dukungan dari PDIP Bangli untuk Gubernur Koster dua periode muncul secara spontan dalam rapat konsolidasi baru-baru ini. Dalam rapat tersebut masing-masing anak ranting, ranting menyampaikan aspirasi yang berkembang di bawah terkait dukungan untuk Gubernur Koster kembali memimpin Bali.

Baca juga:  PDIP dan Golkar Berpotensi Tambah 1 Kursi di DPRD Provinsi Bali

Pria yang juga Ketua DPRD Bangli itu mengatakan banyaknya dukungan yang mengalir untuk Gubernur Koster sangat wajar. Sebab selama hampir satu periode memimpin Bali, Gubernur Koster telah melaksanakan berbagai program pembangunan yang luar biasa. Pada bidang infrastruktur contohnya, Gubernur Koster melakukan penataan kawasan Besakih, pembangunan dermaga segitiga emas, pusat kebudayaan, pembangunan shortcut dan jalan tol. Gubernur Koster juga melakukan pemberdayaan ekonomi lokal. Hasilnya terbukti pergerakan ekonomi lokal di Bali saat ini jadi luar biasa. “Apa yang jadi harapan masyarakat Bali dari dulu, baru terwujud di masa kepemimpinan Gubernur Wayan Koster,” kata Suastika. (Dayu Swasrina/balipost)

Baca juga:  Mantan Gubernur Bali sampai Tokoh Masyarakat Dukung Gubernur Koster 2 Periode
BAGIKAN