NEGARA, BALIPOST.com – Seekor anjing liar dilumpuhkan tim pemadam kebakaran Satpol PP Jembrana setelah masuk ke PAUD dan menggigit anak dan guru, Selasa (24/1) siang.
Dua korban gigitan langsung dilarikan ke layanan kesehatan guna mendapatkan penanganan medis. Sedangkan anjing yang dilumpuhkan diambil sampel oleh dokter hewan.
Dari keterangan, anjing dewasa ini masuk ke areal sekolah PAUD dan tiba-tiba menerkam salah satu siswa paud berumur dua tahun. Salah satu guru PAUD yang berupaya membantu anak didiknya, juga ikut digigit anjing tersebut dan kemudian lari. Tim Damkar yang menerima laporan kemudian menindaklanjuti dengan menangkap anjing dewasa yang sempat lari itu.
Kasi Damkar Satpol PP Jembrana Kade Agus Darmawan mengatakan anjing liar yang masuk ke PAUD itu telah dilumpuhkan. Selanjutnya dari tim dokter hewan juga melakukan penanganan. “Sudah ditindaklanjuti dari dokter hewan, diambil sampel dan dikubur di depan sekolah,” katanya.
Dua korban gigitan mengalami luka gigitan di bagian pipi dan kaki. Anak didik umur 2 tahun mengalami gigitan di pipi. (Surya Dharma/Balipost)