Mobil terbakar di kawasan Desa Gitgit pada Senin (6/3). (BP/Istimewa)

SINGARAJA, BALIPOST.com – Sebuah mobil terbakar pada Senin (6/3/2023) sekitar pukul 06.00 wita, di Km 16-17 Banjar Dinas Wirabuana, Desa Gitgit, Kecamatan Sukasada. Sopir bernama I Gede Yastra (65) Alamat Banjar Dinas Kelodan, Desa Suwug, Kecamatan Sawan ditemukan tergeletak di sebelah mobil dan dinyatakan meninggal dunia.

Peristiwa kebakaran ini dilaporkan Deni Hamdani (46). “Mobil yang terbakar Mitsubishi jenis Mikrobus -002 DK 7340 UV. Saat kejadian pelapor melihat ada kemacetan setelah dilihat ternyata ada mobil terbakar dan melihat pengemudi sudah tergeletak di pinggir jalan. Selanjutnya pelapor menolong korban dibawa ke Puskesmas Sukasada 2 Desa Pancasari. Setelah dilakukan pemeriksaan, korban dinyatakan sudah dalam keadaan meninggal dunia,” ungkap Kasi Humas Polres Buleleng, AKP Gede Sumarjaya.

Baca juga:  Hentikan Pembiaran Pelanggaran Tata Ruang

Baca selengkapnya di media partner DENPOST.id

BAGIKAN