KPU Buleleng membuka helpdesk yang berfungsi menyampaikan informasi persyaratan yang harus dipenuhi parpol. (BP/Istimewa)

SINGARAJA, BALIPOST.com – Memasuki hari kedelapan, belum ada bacaleg yang mendaftar ke KPU Buleleng. Padahal KPU Buleleng sudah melakukan Koordinasi sebelum pendaftaran resmi dibuka sejak 1-14 Mei 2023 ini.

Ketua KPU Buleleng Komang Dudhi Udiyana, Senin (8/5) menjelaskan memasuki hari kedelapan belum ada yang mendaftar. Meski demikian KPU Buleleng intens menjalin komunikasi dengan partai peserta pemilu untuk memproses sesegera mungkin. “Kami rasa sejumlah parpol masih berproses, mungkin kalau sudah lengkap dan selesai pasti akan mendaftar. Dari hasil rapat koordinasi juga sudah kami sampaikan informasi tahapan pendaftaran bacaleg 1-14 Mei 2024,” kata Dudhi.

Baca juga:  Gerindra “Kunci” 4 Kursi DPRD Klungkung Dapil Nusa Penida

Bahkan saat ini, KPU Buleleng juga sudah membuka layanan helpdesk yang berfungsi menyampaikan informasi syarat yang harus dipenuhi parpol. Ini guna mempermudah pelayanan ke parpol peserta pemilu.

Dudhi menambahkan, dari komunikasi yang dijalin, baru Partai Nasdem yang akan melakukan pendaftaran. Pendaftaran dari Partai Nasdem ini nantinya akan dilaksanakan pada 10 Mei 2023.

Mengantisipasi membludaknya pendaftar pada H-1, Dudhi akan mengatur waktu kedatangan parpol yang memdaftarkan bacaleg. “Pada hari H nantinya kita akan berkoordinasi dengan pihak keamanan, utamanya Polres Buleleng. Kita pasti tau lah, jika sudah memasuki hari H, sudah jelas akan membludak hingga malam,” ucapnya. (Nyoman Yudha/balipost)

Baca juga:  Kasus Penanganan Dugaan Money Politic Dianggap Tak Ada Kejelasan, Warga Datangi Bawaslu Buleleng
BAGIKAN