Jenazah Sarwono Kusumaatmadja disemayamkan di Gedung Manggala Wanabakti Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) di Jakarta pada Minggu (28/5). (BP/Antara)

JAKARTA, BALIPOST.com – Jenazah Sarwono Kusumaatmadja disemayamkan di Gedung Manggala Wanabakti Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) di Jakarta pada Minggu (28/5). Jasadnya akan dimakamkan di kompleks permakaman San Diego Hills di Karawang, Jawa Barat.

Kendaraan yang membawa jenazah Sarwono tiba di Gedung Manggala Wanabakti pada pukul 08.59 WIB diiringi mobil-mobil yang ditumpangi oleh keluarga dan pejabat pemerintah. Wakil Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Alue Dohong menyambut kedatangan jenazah Sarwono di depan pintu masuk Gedung Manggala Wanabakti.

Baca juga:  PEN-PKPM, KLHK Tanam Ratusan Ribu Bibit Mangrove di Bali

Jenazah Sarwono, dikutip dari Kantor Berita Antara, disemayamkan di Auditorium Soedjarwo di Gedung Manggala Wanabakti. Pelayat secara bergantian melaksanakan shalat jenazah dan memberikan penghormatan terakhir untuk Sarwono, yang menjabat sebagai menteri pada masa pemerintahan Presiden Soeharto dan Presiden Abdurrahman Wahid.

Di antara pelayat yang datang ke Gedung Manggala Wanabakti adalah mantan wakil presiden Muhammad Jusuf Kalla.

Sarwono pada Jumat (26/5) meninggal di rumah sakit di Penang, Malaysia, karena sakit kanker paru-paru. Semasa hidup, dia pernah menjabat sebagai menteri negara pendayagunaan aparatur negara (1988-1993), menteri negara lingkungan hidup (1993-1998), dan menteri eksplorasi kelautan (1999-2001).

Baca juga:  PPD 2022, Gubernur Koster Raih Penghargaan "Inisiasi Awal Sirkulasi Ekonomi"

Di samping itu, dia menjadi anggota Dewan Perwakilan Rakyat dari tahun 1971 sampai 1988 dan anggota Dewan Perwakilan Daerah dari Provinsi DKI Jakarta dari 2004 sampai 2009.

Sebelum meninggal, Sarwono menjabat sebagai ketua Panitia Seleksi Pejabat tinggi Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan, ketua Dewan Pertimbangan Iklim, dan ketua Tim Pemilihan Penerima Kalpataru. (kmb/balipost)

BAGIKAN