KMP Rodita gagal nyandar di Pelabuhan Padangbai, Kecamatan Manggis, Kabupaten Karangasem pada Selasa (20/6) akibat air laut surut di areal Pelabuhan Padangbai. (BP/Istimewa)

AMLAPURA, BALIPOST.com – KMP Rodita gagal bersandar di Pelabuhan Padangbai, Kecamatan Manggis, Kabupaten Karangasem, Selasa, (20/6). Hal itu dipicu surutnya air di areal Pelabuhan.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, KMP Rodita yang datang dari arah Pelabuhan Lembar gagal bersandar di Pelabuhan Padangbai pada pukul 18.00 WITA. Kapal gagal sandar di dermaga diduga akibat surutnya air laut di areal dermaga.

Saat ini kapal masih dalam proses penarikan ke dermaga. Dikonfirmasi terkait kandasnya KMP Rodita itu, Kapolsek Kawasan Pelabuhan Padangbai, Kompol. A.A Ngurah Agung, membenarkan. Kata dia, kandasnya kapal itu karena air laut yang sedang surut.

Baca juga:  Tekanan Tinggi Perairan Barat Australia, Air Laut di Pantai Kuta Meluber

“Padahal jarak antara kapal dengan dermaga sudah cukup dekat. Rencananya kapal tersebut hendak nyandar di dermaga 1 namun gagal, sementara posisi kandas berada di sebelah timur dermaga 2 karena air laut surut,” ucapnya.

Sementara itu, Koordinator Satpel BPTD XII Bali Pelabuhan Padangbai, I Nyoman Sastrawan, juga membenarkan kandasnya KMP Rodita di dekat Dermaga Padangbai. “Ya benar, dilaporkan bahwa KMP. Roditha kandas saat masuk alur proses sandar di dermaga I. Kapal gagal sandar diduga karena air posisi surut bergerak pasang,” katanya. (Eka Parananda/balipost)

Baca juga:  Iduladha 1445 H, "Sambungkan Senyuman" Libatkan UMKM Salurkan Hewan Kurban
BAGIKAN