Dari kiri: Christine Hutabarat, Herdy Harman Direktur SDM dan Digital PT Aviasi Pariwisata Indonesia (Persero), Ricky. (BP/Istimewa)

DENPASAR, BALIPOST.com – Kawasan Ekonomi Khusus Kesehatan (KEKK) Sanur yang kini dalam proses pembangunan melengkapi ekosistem wellness tourism dengan menghadirkan kuliner sehat. Salah satu yang digandeng untuk mewujudkan kuliner sehat ini adalah Adhya Group.

Direktur Utama PT Hotel Indonesia Natour, Christine Hutabarat, Sabtu (24/6) menyampaikan kuliner sehat sejalan dengan visi KEKK Sanur yang berfokus pada kesehatan. Ia berharap menciptakan pengalaman kuliner yang unik dan berkontribusi pada keseluruhan perjalanan medical and tourism bagi tamu yang mengunjungi atau tinggal di Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Kesehatan Sanur.

Baca juga:  Pembunuh Buruh Proyek Ditangkap, Sajam Masih Dicari

“Kami optimis kolaborasi ini menjadi daya tarik tamu untuk berkunjung ke KEK Kesehatan Sanur,” tuturnya.

CEO Adhya Group Ricky Wijaya menyebutkan kuliner sehat potensial dikembangkan di Bali sebab tren mengonsumsi makanan sehat mengalami peningkatan dewasa ini. “Kami berharap dapat berkontribusi pada pengembangan fasilitas F&B berstandar Internasional yang mendukung kelengkapan fasilitas di Kawasan KEK Kesehatan Sanur,” ujarnya saat penandatanganan kerja sama antara Adhya Group dengan PT Hotel Indonesia Natour (HIN) Indonesia.

Baca juga:  Satpol PP Denpasar Rutin Laksanakan Pendisiplinan PPKM Level II

Ditambahkan, Direktur Utama PT Adhya Bogaindo Group Sri Bimo Ariobuwono dalam pengembangan kuliner di kawasan ini, pihaknya melibatkan masyarakat lokal sehingga terjadi proses transfer knowledge. (Citta Maya/balipost)

BAGIKAN