SINGARAJA, BALIPOST.com – Ratusan masyarakat melaksanakan bersih-bersih pantai dan laut di kegiatan World Clean Up Day (WCUD) di perairan Banjar Dinas Belimbing, Desa Penuktukan, Kecamatan Tejakula, Buleleng, Minggu (13/8). Hasilnya sebanyak 5 kantong sampah diangkat ke permukaan.
Kepala Desa Penuktukan, Komang Gangga Perbawa menyampaikan kegiatan bersih pantai dan laut dilaksanakan bersama sejumlah pihak. Ia pun mengaku memilih perairan yang ada di Banjar Dinas Belimbing mengingat di lokasi terdapat spot terumbu karang yang sangat sering dikunjungi para penyelam ataupun wisatawan asing ketika berkunjung ke Desa Penuktukan.
“Kita sengaja memilih lokasi ini, karena satu sisi ada obyek terumbu karang yang bagus disini dan tidak ada di wilayah lain. Sehingga harus tetap dijaga apalagi disini sering wisatawan melakukan kegiatan snorkeling tentu kebersihan harus tetap dijaga,” ungkap dia.
Gangga juga mengaku untuk tetap menjaga ekosistem di laut agar tidak sampai rusak dan dipenuhi sampah plastik. Pihaknya akan meminta kelompok masyarakat yang ada di seputaran pantai untuk ikut mengawasi dan menjaga bersama lingkungan sekitar. Lantas untuk membangkitkan gairah perekonomian dan pariwisata di Desa, pihaknya berencana menghidupkan kembali kelompok pengelola terumbu karang.
“Untuk tetap menjaga kebersihan terumbu karang. Kedepan kita akan hidupkan lagi kelompok pengelola terumbu karang. Jadi nantinya bisa berimbas pada perekonomian dan pariwisata. Mereka pun nantinya bisa ikut menjaga kelestarian ekosistem laut di sini. Misal ketika wisatawan ada snorkeling jadi kita ajak sekalian bersih-bersih,” imbuhnya. (Nyoman Yudha/balipost)