Gubernur Bali, Wayan Koster melepas 215 Kontingen Provinsi Bali menuju Pekan Olahraga Pelajar Nasional (POPNAS) Tahun 2023 di Jaya Sabha, Denpasar, Kamis (24/8). (BP/Ist)

DENPASAR, BALIPOST.com – Gubernur Bali, Wayan Koster melepas 215 Kontingen Provinsi Bali menuju Pekan Olahraga Pelajar Nasional (POPNAS) Tahun 2023 di Jaya Sabha, Denpasar, Kamis (24/8). Gubernur Koster yang didampingi Kepala Dinas Pendidikan Kepemudaan dan Olahraga (Kadisdikpora) Provinsi Bali, KN. Boy Jayawibawa dalam arahannya meminta kepada seluruh atlet, official dan pelatih agar mengikuti seluruh rangkaian acara POPNAS dengan tertib, disiplin, serta bertanggung jawab.

“Rajin-rajin berdoa supaya mendapat restu dari Hyang Widhi Wasa / Tuhan Yang Maha Esa, menjaga kesehatan dengan baik, menjaga pola makan, solid bersama, siapkan mental untuk bertanding, dan tumbuhkan semangat juang dengan setinggi-tingginya agar bisa meraih medali emas yang banyak, medali perak dan medali perunggu,” ujar Gubernur Koster.

Baca juga:  Ini, Tema Festival Seni Bali Jani 2020

Kalau sebelumnya menduduki peringkat ke-5 dari 34 Provinsi di Indonesia, maka target di POPNAS 2023 ini Provinsi Bali bisa naik prestasinya dari peringkat 5 minimum bisa meraih peringkat ke-4. Dari 22 Cabang Olahraga (Cabor) yang dipertandingkan, Provinsi Bali harus menjadi jagoan di 16 Cabor yang diikuti dengan memiliki spirit puputan. “Saya ingatkan, Kontingen Provinsi Bali membawa nama besar Bali di ajang POPNAS 2023. Untuk itu raihlah prestasi, selamat berjuang dan sukses di POPNAS 2023. Satyam Eva Jayate,” tandasnya.

Baca juga:  Seorang Kru Delegasi WWF Asal Korsel Ditemukan Meninggal di Hotel

Ketua Kontingen, I Made Dana Tenaya mengucapkan terimakasih kepada Gubernur Koster atas dukungannya di dalam meningkatkan prestasi olahraga di Provinsi Bali. Diaporkan atlet yang bergabung dalam Kontingen POPNAS Provinsi Bali terbentuk melalui hasil seleksi juara Pekan Olahraga dan Seni Pelajar secara berjenjang dari kabupaten/kota ke tingkat Provinsi.

Jadi, 215 Kontingen Provinsi Bali yang akan bertanding di POPNAS 2023 dari tanggal 26 Agustus sampai 4 September di Sumatera Selatan, terdiri dari 146 orang atlet pelajar, 39 orang pelatih, 30 official dengan mengikuti

Baca juga:  Dibuka Kembali, Akses Jalan Gunung Kawi

16 Cabor, yaitu atletik, balap sepeda, basket, judo, karate, kempo, menembak, panahan, panjat tebing, pencak silat, renang, senam, taekwondo, tinju, volly putri, dan wushu. (Kmb/Balipost)

BAGIKAN