DENPASAR, BALIPOST.com – I Dewa Tagel Wirasa resmi dilantik sebagai Penjabat (Pj.) Bupati Gianyar oleh Pj. Gubernur Bali, Sang Made Mahendra Jaya, di Gedung Wiswa Sabha Utama, Kantor Gubernur Bali, Rabu (20/9). Puluhan karangan bunga ucapan selamat kepada Pj. Bupati Gianyar berjejer menghiasi sepanjang Gedung Wiswa Sabha Utama.
Kepala Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Provinsi Bali ini dipilih sebagai Pj. Bupati Gianyar untuk mengisi kekosongan Bupati Gianyar yang ditinggalkan Bupati Gianyar dan Wakil Bupati Gianyar Periode 2018-2023, I Made Mahayastra dan Anak Agung Gde Mayun yang habis masa jabatannya per 20 September 2023. Ini sesuai dengan Surat Keputusan Menteri Dalam Negeri Nomor 100.2.1.33745 Tahun 2023 tentang Pengangkatan Panjabat Bupati Gianyar Provinsi Bali.
Mahayastra didampingi sang istri dan AA Gde Mayun tampak datang sejam lebih awal sebelum acara pelantikan dimulai. Sejumlah pegawai Pemkab Gianyar yang hadir pun berswafoo mengabadikan momen bersama Mahayastra sebelum acara pelantikan dimulai.
Sementara itu, Pj. Bupati Gianyar, Tagel Wirasa bersama istri hadir tepat pukul 10.00 Wita. Sedangkan, Pj. Gubernur Bali, Mahendra jaya memasuki ruangan pelantikan pukul 10.15 Wita, dan acara pun dimulai.
Acara pelantikan dan serah terima jabatan turut dihadiri Kepala OPD dilingkungan Pemerintah Provinsi Bali dan OPD dilingkungan Pemkab Gianyar. Beberapa Bupati di Bali juga hadir menyaksikan prosesi pelantikan.
Acara pelantikan dirangkai dengan serah terima jabatan Bupati Gianyar kepada Pj. Bupati Gianyar. Selain itu, juga dilakukan pelantikan Pj. Ketua TP PKK Kabupaten Gianyar. (Winatha/balipost)