Suasana antrean yang ingin membeli iPhone 15 di eWorld, Denpasar pada Jumat (27/10). (BP/Istimewa)

DENPASAR, BALIPOST.com – iPhone 15 Series resmi hadir di Bali, Jumat (27/10). Di eWorld Denpasar yang merupakan Apple Authorized Reseller, warga yang ingin membeli produk smartphone ini rela antre mulai jam 3 pagi.

Mereka rela antre karena ada penawaran menarik hingga Rp 6,4 juta. “Saya antre dari jam 3 pagi untuk dapatkan promo dari eWorld untuk pembelian iPhone 15 Series,” ujar I Putu Evan Adhi Putra.

Sementara itu Stella, mengaku rela antre demi merasakan sensasi yang pertama mendapatkan iPhone 15 Series. Para pelanggan lainnya juga senang karena disediakan breakfast dan kopi di eWorld.

iPhone 15 series secara resmi hadir di Indonesia pada Jumat 27 Oktober 2023. Dikutip dari laman resmi apple.com, fitur unggulan iPhone 15 series termasuk Chipset A17 Pro yang diklaim Apple sebagai jawara dalam bermain game dengan performa 4x lebih cepat dari generasi chipset terdahulu.

Baca juga:  Dikeluhkan Pedagang, Material Proyek Tutup Akses Jalan di Pasar Semarapura

Dari sisi desain, Apple melakukan terobosan besar dengan menghadirkan material titanium yang menjadikan iPhone 15 Pro series sebagai yang paling kokoh dan paling ringan dari generasi sebelumnya.

Untuk yang pertama kali, iPhone menghadirkan kamera telephoto 5x zoom. Ini merupakan zoom optik terpanjang yang pernah ada di iPhone dan didukung dengan kamera utama 48MP yang mampu menghasilkan resolusi tinggi dengan level detail dan warna terbaik dari series sebelumnya.

Baca juga:  Tunjang Gaya Hidup, Penjualan Produk Teknologi Alami Peningkatan Pesat

Yang paling banyak dibicarakan penggemar iPhone adalah penggunakan kabel data Type C yang akhirnya hadir pada series iPhone 15. Ini menjadi kabar baik karena kabel Type C dianggap lebih universal penggunaannya dan dapat menghasilkan pengisian daya serta pengiriman file yang lebih optimal.

eWorld merupakan satu-satunya toko lokal di Bali yang berlisensi sebagai Apple Authorized Reseller sehingga seluruh produk Apple yang tersedia di eWorld original dan bergaransi resmi. iPhone 15 series hadir di eWorld dengan harga mulai dari Rp687.459/bulan serta memberikan penawaran menarik dengan benefit hingga Rp 6,4 juta (syarat dan ketentuan berlaku).

Baca juga:  Gubernur Koster Siap Fasilitasi Vaksinasi Massal Tokoh dan Umat Beragama

“Produk yang dijual adalah original dan bergaransi resmi dengan harga yang sangat kompetitif, serta dengan penawaran promo-promo spesial dan program-program berhadiah. Jadi pelanggan tidak perlu khawatir IMEI terblokir karena produk apple yang tersedia di eWorld sudah terjamin 100 persen bergaransi resmi,” ujar Malika Jiwaji, CEO Cellular World.

Tersedia juga Apple Service Provider berlisensi QCD yang memberikan pelayanan terhadap keluhan smartphone pelanggan. “Sebagai apresiasi pelanggan setia eWorld, secara berkala diadakan pengundian berhadiah menarik dengan total hingga ratusan juta. Program ini bertujuan untuk memberikan apresiasi kepada pelanggan setia eWorld,” katanya. (Diah Dewi/balipost)

BAGIKAN