Nelayan ditemukan meninggal di Danau Buyan. (BP/Yud)

SINGARAJA, BALIPOST.com – Seorang nelayan bernama Ketut Wijana ( 66 ) asal Banjar Dinas Asah Panji, Desa Wanagiri, Kecamatan Sukasada, Buleleng ditemukan tewas di Danau Buyan, Kecamatan Sukasada, Buleleng. Ia diduga tenggelam saat hendak mencari ikan di seputaran danau.

Diketahui Wijana berpamitan bersama keluarga sejak Kamis ( 27/10 ), untuk pergi mencari ikan di Danau Buyan. Namun hingga sore hari, Wijana pun belum kembali ke rumah. Pihak keluarga pun berusaha menyusul menuju lokasi. Sesampainya di lokasi, pihak keluarga mendapati sampan yang berada di pinggir danau yang dipenuhi air dan ikan, serta topi milik korban.

Baca juga:  Nelayan Dilaporkan Hilang Ditemukan Selamat di Pantai Desa Bukti

Atas temuan itu, Pihak keluarga lantas melaporkannya ke Babinsa Desa Wanagiri untuk mencari pertolongan dan menghubungi Pos Kantor Sar Buleleng.

Koordinator Pos Sar Buleleng, Dudi Librana menjelaskan laporan itu langsung ditindak lanjuti dengan melakukan penyisiran di sekitar Danau Buyan. Sebanyak 7 Personel didukung unsur SAR lainnya dari Bhuana Bali Rescue terus melakukan penyisiran di sekitar danau.

Hasil pencarian yang dilakukan sejak pagi membuahkan hasil. Salah satu seorang nelayan yang membantu pencarian menemukan baju korban. Usai penemuan tersebut, tim SAR fokus melakukan penyelaman pada area itu. Upaya penyelaman oleh 2 personel di kedalaman berkisar 4-5 meter.

Baca juga:  Kerugian Banjir Bandang di Jembrana Capai Rp52 Miliar

“Pada pukul 14.55 WITA, korban Wijana ditemukan oleh masyarakat setempat dengan kondisi mengapung, kurang lebih 20 meter dari lokasi penemuan sampan,” terangnya. (Nyoman Yudha/Balipost)

BAGIKAN