Ilustrasi. (BP/Dokumen)

AMLAPURA, BALIPOST.com – Nasib nahas dialami pemotor I Gusti Ngurah Aditya dan Hardiyati. Keduanya tewas setelah terperosok ke tebing karena tak bisa mengendalikan laju motor di Jalan Gumumg menuju Bungaya, tepatnya di depan Pura Dalem, Desa Tenganan, Senin (13/11).

Berdasarkan informasi yang dihimpun, peristiwa laka lantas tersebut terjadi sekitar pukul 11.30 WITA. Sebelum kejadian, motor bernopol DK 4805 OT bergerak dari arah Tenganan menuju Bungaya. Setibanya di TKP yang jalannya menurun, pengemudi tidak dapat mengendalikan laju kendaraannya sehingga mengakibatkan sepeda motor terperosok ke tebing.

Baca juga:  Hendak Nyalip, Pemotor Tewas Tertabrak Truk

Kasi Humas, Iptu I Gede Sukadana seizin Kapolres Karangasem AKBP Ricko A.A. Taruna, Selasa (14/11) membenarkan adanya kejadian itu. “Akibat insiden itu, pengemudi mengalami luka lecet pada punggung, kesadaran menurun, dan dinyatakan meninggal dunia dalam perawatan ke RS Bali Med Karangasem. Sementara itu, yang dibonceng mengalami luka robek pada kepala belakang, tidak sadarkan diri, dinyatakan meninggal dalam perawatan di RS Bali Med Karangasem,” ucapnya.

Baca juga:  Saat Dikendarai, Mobil Tiba-tiba Terbakar 

Selain lakalantas yang memakan dua korban jiwa, kecelakaan di Jalan Raya Sidemen menuju Klungkung juga memakan korban jiwa. Korban yang meninggal dunia adalah I Dewa Ayu Anis Setia Nanda Swari.

Sementara pengemudi I Made Ade Selamet Dirgayusa selamat dari maut. “Korban pelajar meninggal dunia di Puskesmas Sidemen. Sementara pengemudi sepeda motor tidak mengalami luka-luka,” katanya. (Eka Parananda/balipost)

BAGIKAN