Bencana alam pohon tumbang menimpa sebuah bangunan rumah warga di Banjar Dinas Bugbug Kaleran, Desa Bugbug, Kecamatan Karangasem, Minggu (31/12). (BP/Nan)

AMLAPURA, BALIPOST.com – Bencana alam pohon tumbang menimpa rumah warga di Banjar Dinas Bugbug Kaleran, Desa Bugbug, Kecamatan Karangasem, Minggu (31/12). Pohon tumbang disebabkan hujan deras yang mengguyur wilayah tersebut.

Kalak BPBD Karangasem, Ida Bagus Ketut Arimbawa, Senin (1/1) mengungkapkan, bencana pohon tumbang menimpa atap bangunan rumah dan dapur milik I Wayan Putu Arsana.

“Petugas sudah melakukan penanganan batah pohon bersama Kawil setempat dan masyarakat. Dan saat ini pohon sudah berhasil ditangani. Untuk kerugian yang dialami belum bisa dipastikan ,” ucapnya.

Baca juga:  Segini, Persentase Penduduk Bali Isi SPO

Arimbawa mengatakan, selain pohon tumbang di Bugbug, pohon tumbang juga terjadi di Banjar Dinas Susut, Desa Muncan, Kecamatan Selat. Pohon tumbang menimpa akses jalan dan menimpa atap gudang pasir I Wayan Berata. “Penanganan sudah dilakukan. Pohon yang tumbang karena akar yang lapuk. Untuk kerugian belum diketahui secara pasti,” jelasnya. (Eka Parananda/balipost)

BAGIKAN