Sosialisasi pilkada serentak bagi siswa pemilih pemula di salah satu sekolah menengah kejuruan di Jembrana oleh KPU Jembrana, Kamis (18/7). (BP/Istimewa)

NEGARA, BALIPOST.com – KPU Kabupaten Jembrana mesosialisasikan Pilkada Serentak bagi pemilih pemula, Kamis (18/7). Sosialisasi dilakukan di salah satu SMK  di Jembrana dengan memperkenalkan tata cara pemilihan umum di TPS.

Sosialisasi dilakukan guna mengenalkan pemilu kepada pemilih pemula, khususnya siswa yang sekolah menengah yang dalam pilkada serentak ini sudah memiliki hak pilih. Diharapkan para siswa ini bisa menjadi pemilih cerdas dalam menggunakan hak pilihnya dengan benar serta menolak praktik money politics.

Baca juga:  Golkar Belum Putuskan Status Keanggotaan Ipat

“Sosialisasi ini penting guna memberikan pengetahuan kepada para calon pemilih tentang proses pemilu, termasuk pemilihan bupati dan gubernur yang akan digelar November mendatang,” terang Dewa Putu Gede Oka, Divisi Sosialisasi dan SDM KPU Kabupaten Jembrana.

Para siswa diminta agar tidak golput dan menghindari money politic. Sejumlah siswa yang baru pertama kali akan ke bilik TPS pada November mendatang mengaku sangat antusias.

Baca juga:  Pilkada Jembrana 2024, PDIP Berpeluang Dikeroyok JKM

Setidaknya mereka memahami tentang tata cara memilih. Terutama pengetahuan tentang money politic. KPU berharap melalui sosialisasi ini dapat meningkatkan kesadaran dan partisipasi pemilih pemula dalam Pilkada serentak mendatang. (Surya Dharma/balipost)

BAGIKAN