Personel gabungan menyambangi para ABK sedang nongkrong di Pelabuhan Benoa, Denpasar Selatan. (BP/Istimewa)

DENPASAR, BALIPOST.com – Menjaga kamtibmas tetap kondusif, Polsek Benoa rutin melaksanakan patroli di areal pelabuhan. Anggota polsek bersenjata laras panjang bersama instansi terkait melakukan penyisiran di Dermaga Barat, Pelabuhan Benoa, Denpasar Selatan, Senin (26/8) pukul 22.00 WITA.

Petugas memeriksa ABK sedang nongkrong dan mengingatkan supaya tidak minum miras. Patroli gabungan tersebut dipimpin Pawas, Iptu Ketut Sujana.

Tim menemukan para ABK sedang nongkrong gerombol di Dermaga Barat Pelabuhan Benoa. “Kami melakukan pemeriksaan untuk memastikan para ABK tidak mengomsumsi miras karena sering menjadi pemicu terjadinya keributan,” ujarnya.

Baca juga:  Oknum Syahbandar Benoa Kena OTT

Gangguan kamtibmas di wilayah Pelabuhan Benoa selama ini selalu beririsan dengan para ABK. Setelah dilakukan analisa penyebabnya didahului dengan minum minuman beralkohol berlebihan.

Akibatnya menimbulkan kesalahpahaman sesama mereka hingga berujung perkelahian atau pengeroyokan maupun pencurian.

Sementara Kapolsek Benoa Kompol I Wayan Sueca mengatakan aktivitas di kawasan Pelabuhan Benoa pada malam hari didominasi para ABK Yang berasaal dari berbagai daerah dan kebanyakan dengan pendidikan minim. “Untuk itu kami sangat memberikan perhatian khusus agar tidak terjadi permasalahan antar mereka,” tegasnya.

Baca juga:  Kekurangan Anggaran, Potensi Jadi Gangguan Pilgub Bali 2018

Apalagi Pelabuhan Benoa merupakan kawasan objek vital nasional dimana banyak perusahaan yang berhubungan dengan kepentingan hajat orang banyak. Oleh karena itu pihaknya berupaya selalu menjaga dan merawat kondusifitas kamtibmas.

Di tempat terpisah, personel Polsek Kuta Selatan (Kutsel) dipimpin Pawas, Iptu I Wayan Suwita melakukan penyisiran di Jalan Bypass Ngurah Rai, Nusa Dua hingga Jimbaran yang selama ini dinilai rawan balap liar. Selain itu, tim patroli juga menyambangi tempat-tempat yang sering menjadi tempat berkumpulnya anak-anak muda.

Baca juga:  Patroli Skala Besar PPKM Level 3, Polres Gianyar Batasi Jam Buka Warung Angkringan

Petugas memberi imbauan agar mereka turut serta menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Kutsel. Patroli tersebut dilakukan hingga Selasa (27/8) dini hari.

Kapolsek Kutsel Kompol I Gusti Ngurah Yudistira, S.H., M.H. menjelaskan patroli tersebut merupakan kegiatan rutin untuk menjaga kondusifitas wilayah. “Mari kita bersama-sama menjaga wilayah Kuta Selatan agar tetap aman dan kondusif. Perlu diingat Kuta Selatan merupakan salah satu destinasi wisata,” ujarnya. (Kerta Negara/balipost)

BAGIKAN