Pemeriksaan rutin di Pos II Pelabuhan Gilimanuk dilakukan Polsek Kawasan Pelabuhan Gilimanuk, Rabu (23/10) malam. (BP/Istimewa)

NEGARA, BALIPOST.com – Polsek Kawasan Pelabuhan Gilimanuk memperketat pengawasan di pintu masuk Bali. Melibatkan personel Unit Kecil Lengkap (UKL 1), Rabu (23/10) malam pemeriksaan dilakukan menyeluruh terhadap orang, barang bawaan, dan berbagai jenis kendaraan yang melintas, termasuk sepeda motor, mobil, dan kendaraan besar lainnya.

Kapolsek Kompol I Komang Muliyadi menekankan langkah-langkah preventif ini penting dilakukan guna mengurangi potensi ancaman keamanan di pintu gerbang utama Bali. “Kami berkomitmen untuk menjaga keamanan, sehingga masyarakat dapat merasa aman dan nyaman saat memasuki wilayah Bali,” tegasnya.

Baca juga:  Kurir Narkoba Divonis 15 Tahun Penjara

Ia mengutarakan, upaya ini merupakan bagian dari upaya preemtif dan preventif yang dilakukan Polsek Gilimanuk guna mencegah masuknya narkotika, senjata tajam, senjata api, bahan peledak, serta potensi tindak kriminal lainnya ke Bali.

Selain melakukan pemeriksaan fisik, petugas juga berinteraksi dengan masyarakat dan pengguna jasa pelabuhan. Mereka memberikan edukasi tentang layanan kontak Polri memudahkan masyarakat dalam menyampaikan informasi atau laporan jika diperlukan tindakan cepat dari kepolisian.

Baca juga:  Bawaslu Tabanan Hentikan Dua Laporan Dugaan Intimidasi Kampanye

Pemeriksaan yang dilakukan sesuai dengan Standar Operasional Prosedur (SOP) yang ketat ini diharapkan dapat terus berkontribusi dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Bali, khususnya di kawasan pelabuhan yang menjadi titik masuk utama bagi banyak orang dan barang. (Surya Dharma/balipost)

BAGIKAN