Suasana simakrama paslon Sanjaya-Dirga yang diadakan di Banjar Ganter, Desa Abiantuwung, Kecamatan Kediri, Sabtu (26/10). (BP/Istimewa)

TABANAN, BALIPOST.com – Dukungan masyarakat Tabanan untuk pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Tabanan, I Komang Gede Sanjaya dan I Made Dirga, semakin kuat menjelang Pilkada 2024. Simakrama yang diadakan di Banjar Ganter, Desa Abiantuwung, Kecamatan Kediri, Sabtu (26/10), memperlihatkan antusiasme warga dalam mendukung pasangan yang diusung oleh PDI Perjuangan ini.

Calon Wakil Bupati, I Made Dirga, yang juga mantan Ketua DPRD Tabanan, tak pernah absen menghadiri undangan warga untuk menjalin komunikasi langsung. Dalam acara tersebut, Dirga menegaskan komitmennya untuk “ngayah” atau mengabdi kepada masyarakat Tabanan selama lima tahun ke depan. “Saya sebagai wakil masyarakat siap ngayah untuk membangun Tabanan lima tahun ke depan,” ungkap Dirga.

Baca juga:  Gudang Astra Motor Bagikan Sembako dan Masker

Kehadiran Dirga dalam simakrama ini mendapat sambutan positif dari warga yang secara kompak menyatakan dukungan penuh mereka untuk pasangan Sanjaya-Dirga. Selain itu, warga juga sepakat mendukung pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Bali, I Wayan Koster dan I Nyoman Giri Prasta (Koster-Giri).

“Kami sepakat dan bertekad memenangkan pasangan Sanjaya-Dirga dan Koster-Giri, karena telah terbukti mampu memimpin,” ujar salah satu warga yang hadir.

Baca juga:  Mundurnya Airlangga Bisa Pengaruhi Peta Politik di Tabanan

Simakrama ini turut dihadiri oleh tokoh-tokoh penting seperti I Made Urip, Ketua Tim Pemenangan pasangan Sandi dan mantan anggota DPR RI, serta Dewi Marhaeni, mantan anggota DPRD Tabanan dari Fraksi PDIP, yang turut memperkuat soliditas dukungan. Kehadiran mereka menunjukkan keseriusan tim dalam menggalang dukungan demi kelangsungan program pembangunan di Tabanan.

Dukungan kuat dari warga Abiantuwung Kediri ini menjadi cerminan kepercayaan masyarakat terhadap keberlanjutan pembangunan di bawah kepemimpinan pasangan Sanjaya-Dirga, yang diyakini mampu mewujudkan aspirasi masyarakat Tabanan. (kmb/balipost)

Baca juga:  Hasil Pemeriksaan Lab Keluar, Ini Penyebab Wabah Diare di Banjar Sandan
BAGIKAN