BANGLI, BALIPOST.com – Akibat diguyur hujan deras, bahu jalan di ruas jalan penghubung Banjar Sribatu dan Banjar Malet Gusti di Desa Penglumbaran, Kecamatan Susut amblas, Kamis (31/10) sore. Mengantisipasi hal yang tidak diinginkan, pihak berwenang telah memasangi police line di lokasi tersebut.
Camat Susut Dewa Putu Apriyanta, Jumat (1/11) mengatakan, panjang bahu jalan yang ambles sekitar 1,5 meter dengan ketinggian sekitar 4 meter. Saat ini kondisi jalan tersebut masih bisa dilalui kendaraan.
Dikatakan bahwa jalur itu saat ini menjadi akses utama masyarakat menuju Banjar Malet Gusti, setelah jebolnya jalan utama penghubung Banjar Malet Gede dengan Banjar Malet Gusti beberapa bulan yang lalu.
Amblesnya bahu jalan tersebut telah ditindaklanjuti pihak berwenang dengan dipasangi police line, sebagai peringatan bagi pengguna jalan agar berhati-hati saat melintasi jalan tersebut. Selain itu Dinas PUPRPerkim juga telah turun ke lokasi untuk meninjau kondisi bahu jalan. “Dari dinas PU sudah melakukan pengukuran dan direncanakan akan disender,” kata Dewa Apriyanta.
Sementara itu, Kepala Dinas PUPRPerkim Kabupaten Bangli Dewa Widnyana Maya membenarkan pihaknya sudah turun ke lokasi melakukan pengecekan terhadap bahu jalan yang amblas. Untuk tindaklanjutnya, masih dianalisa kebutuhan anggarannya. Kalau memang memungkinkan akan ditangani menggunakan dana pemeliharaan rutin. (Dayu Swasrina/balipost)