Polisi melakukan olah TKP penemuan mayat di Jalan Taman Pancing Timur, Densel, Kamis (7/11). (BP/Dokumen)

DENPASAR, BALIPOST.com – Warga Jalan Taman Pancing Timur, Desa Pemogan, Denpasar Selatan (Densel) dihebohkan penemuan mayat pria, Kamis (7/11). Kondisi korban tanpa identitas ini ditemukan luka sayatan sajam di leher dan pelipis.

Dari keterangan Agus Indrayana, Kepala Lingkungan Dalem Kusuma Sari, Desa Pemogan, korban yang belum diketahui identitasnya itu ditemukan tewas tergeletak di TKP oleh Putu Subagia. Saat itu Subagia sedang olahraga dan langsung dilaporkan ke Pospol Pemogan.

Baca juga:  Perempuan Prancis Ditemukan Meninggal di Hotel Ternyata Tinggalkan Anaknya di Polsek Kuta Utara

“Saya langsung ke TKP dan mayat tergeletak di dekat tembok timur,” ujarnya.

Menurutnya sebelum mayat korban ditemukan, tidak ada keributan. Selain itu sepertinya bukan warganya.
“Ada luka di leher dan pelipis. Kalau darah banyak di TKP,” ungkapnya. (Kerta Negara/balipost)

BAGIKAN