MANGUPURA, BALIPOST.com – Ratusan penghuni Lembaga Pemasyarakatan Perempuan Kelas IIA Kerobokan, Rabu (27/11) menggunakan hak suaranya di lapas setempat yakni TPS 901. Selain dihadiri saksi dari paslon masing-masing cagub dan cawagub Bali, juga dihadiri oleh saksi lain dari pasangan calon bupati dan wakil bupati.
Para narapidana dan tahanan tampak antusias mengikuti pencoblosan yang dipantau langsung oleh Kalapas Perempuan Ni Luh Putu Andiyani.
Menurutnya, ada 129 orang penghuni lapas perempuan yang menyalurkan hak suaranya dalam hajatan politik di Pilgub dan Pilkada Badung.
Terdapat tambahan 20 orang sehingga total yang menggunakan hak pilih berjumlah 149 orang yang menyalurkan hak pilihnya di TPS 901 Lapas Perempuan Kerobokan.
“Mereka sangat antusias dari pagi menyalurkan hak politiknya untuk memilih calon pemimpin Bali mendatang,” ucap Kalapas Andiyani, sembari menyatakan pemilihan berjalan lancar dan aman. (Miasa/balipost)