DENPASAR, BALIPOST.com – Desember identik dengan musim liburan akhir tahun. Bali pun bisa dipastikan dipenuhi wisatawan, baik itu nusantara maupun mancanegara.
Nah, bagi kalian yang ingin mencari referensi cafe yang instagramable, hits, dan kekinian di Bali, ada baiknya kamu cek 5 cafe yang disarikan dari berbagai sumber ini:
1. Wyah Art & Creative Space – Ubud
Wyah Ubud menawarkan konsep semi outdoor, pengunjung dapat menikmati kopi dengan pemandangan pepohonan yang rimbun. Wyah merupakan singkatan dari While You Are Here. Dengan 3 bentuk bangunan bertingkat ala split level dan 1 area outdoor di bagian atas bangunan, kamu akan dibuat terpukau dengan keindahan Wyah Art & Creative Space.
Berlokasi di Jl. RSI Markandya II, Keliki, Kecamatan Ubud, Kabupaten Gianyar. Cafe ini buka setiap hari mulai dari pukul 06.30 – 20.00, dengan menu yang berkisar kisaran dari Rp100.000 hingga Rp200.000 per orang.
2. 32do – Kuta
Cafe ini mengambil tema korean style cafe yang minimalis namun tetap nampak modern. Begitu memasuki cafe ini, kamu akan langsung disambut dengan aneka pilihan pastry dan dessert.
Cafe ini memiliki 2 lantai dan full indoor, dengan area seating yang berada di lantai 2. Setiap sudut di cafe ini sangat cocok dijadikan spot foto buat kamu unggah di media sosial. Berlokasi di Jl. Petitenget No.77, Kerobokan Kelod, Badung, cafe ini buka setiap hari, pada pukul 09.00-21.00. Menunya berkisar dari Rp30.000 hingga Rp80.000.
3. Gigi Susu – Canggu
Gigi susu adalah salah satu cafe yang lagi hits akhir-akhir ini. Cafe dengan tema to go ini sudah banyak wara wiri di tiktok dan instagram. Cafe ini memiliki space yang begitu kecil, hanya dengan meja panjang yang diletakan di depan kios.
Meski begitu, desain kios yang estetik membuat banyak pengunjung mengambil gambar tepat di depan kios cafe ini. Dan jangan lupa untuk memesan pastry atau iced americano nya ya!. Cafe ini berlokasi di Jl. Pantai Batu Bolong No.80, Canggu, Badung. Buka setiap hari pada pukul 06.00-19.00, dengan menu yang berkisar dari Rp25.000 hingga Rp115.000.
4. Neun Cafe – Sanur
Jika kamu datang ke Bali, apalagi daerah Sanur, jangan lupa untuk mampir ke cafe ini. Neun cafe menawarkan konsep cafe outdoor dengan taman yang dihiasi bunga-bunga indah. Setiap sudut yang dihiasi bunga, membuat kamu merasakan sedang berada di negeri dongeng.
Berlokasi di Jl. Duyung No.9, Sanur, Denpasar Selatan, Kota Denpasar. Buka setiap hari Senin-Jumat pada pukul 07.30-21.00 dan pukul 07.30-22.00 pada hari Sabtu dan Minggu. Menu pada cafe ini berkisar pada harga Rp30.000 hingga Rp100.000.
5. Rabbithole Bakery Project – Canggu
Cafe yang satu ini menawarkan konsep yang sangat unik, yaitu kolam ikan melayang. Ketika memasuki pintu cafe, kamu akan disambut oleh ikan koi yang berenang di atap cafe.
Cafe ini terkenal dengan croissantnya yang besar dan memiliki banyak rasa. Jika kamu ingin menikmati sensasi makan ditemani dengan ikan-ikan tersebut, duduklah di meja outdoor. Tapi jika kamu tidak tahan dengan panasnya Bali, masuklah ke area indoor yang tak kalah estetik.
Berlokasi di Tibubeneng, Badung, cafe ini buka setiap hari pada pukul 07.00-17.00, dengan menu yang bekisar pada harga Rp25.000 hingga Rp80.000. (Cahya Dwipayanti/balipost)