JAKARTA, BALIPOST.com – Teknologi yang canggih telah menjadi bagian penting dari kehidupan sehari-hari. Ini tidak memilih apakah Anda seorang profesional, mahasiswa, atau pengguna kasual. Sebab, memiliki perangkat yang mampu memenuhi berbagai kebutuhan menjadi sangat penting.
Copilot+ PC adalah kategori perangkat Windows yang diperkenalkan oleh Microsoft pada tahun 2024. Laptop dalam kategori ini dirancang khusus untuk menangani tugas-tugas berbasis kecerdasan buatan (AI). ASUS ZenBook menjadi salah satu laptop yang mengintegrasikan teknologi ini, menawarkan performa tinggi dengan spesifikasi seperti RAM 16 GB, penyimpanan SSD 256 GB, dan unit pemrosesan NPU yang mampu menangani hingga 40 triliun operasi per detik.
Hadirnya Copilot+ PC seperti ASUS ZenBook menghadirkan solusi sempurna untuk Anda yang mencari pengalaman menggunakan laptop dengan kemudahan teknologi terbaik. Lalu apa saja kemudahan yang ditawarkan oleh Copilot+ PC pada Asus Zenbook? Sila simak artikel ini sampai selesai.
Manfaat untuk Pengguna
ASUS Zenbook menawarkan berbagai manfaat untuk pengguna. Berikut adalah manfaat yang ditawarkan oleh Copilot+ PC dari ASUS ini:
1. Produktivitas yang Ditingkatkan
ASUS ZenBook dengan Copilot+ PC dirancang untuk meningkatkan produktivitas pengguna. Fitur seperti Recall membantu Anda menemukan file atau dokumen hanya dengan memberikan deskripsi sederhana. Jaadi, Anda tidak perlu lagi mencari satu per satu di folder karena AI akan melakukannya untuk Anda dengan cepat.
2. Komunikasi Lebih Baik
Dalam era rapat virtual, kualitas komunikasi sangat penting. ASUS ZenBook mendukung fitur Live Captions yang memberikan teks real-time saat rapat atau presentasi berlangsung. Ditambah dengan Windows Studio Effects tentunya panggilan video Anda menjadi lebih profesional dengan latar belakang yang bersih dan pencahayaan optimal.
3. Kinerja Stabil untuk Tugas Berat
ASUS ZenBook dengan Copilot+ PC memiliki kemampuan memproses data berbasis AI secara lokal tanpa bergantung pada koneksi internet. Prosesor yang memiliki Neural Processing Unit (NPU) memungkinkan ASUS ZenBook memastikan kinerja yang stabil. Bahkan, laptop ini sangat mampu digunakan untuk tugas berat seperti menjalankan aplikasi berbasis kecerdasan buatan atau multitasking.
Ini tidak hanya meningkatkan kecepatan tetapi juga memberikan perlindungan lebih terhadap data Anda. Jadi, Anda dapat menjalankan berbagai aplikasi dengan lancar tanpa khawatir perangkat menjadi lambat.
4. Mobilitas dan Efisiensi Energi
ZenBook dikenal sebagai laptop dengan desainnya yang ramping dan ringan. Ini membuatnya mudah dibawa ke mana saja. Selain itu, ASUS Zenbook juga dikenal sebagai laptop dengan penggunaaan energi yang efisien.
Efisiensi energi pada perangkat ini memungkinkan masa pakai baterai yang lebih lama. Ini pastinya memberikan kebebasan lebih bagi Anda yang sering bepergian atau bekerja di luar ruangan.
ASUS ZenBook juga tidak hanya menawarkan teknologi canggih. Sebab laptop ini juga desain yang modern dan portabel. Karena memiliki dimensi yang tips dan bobot yang ringan, perangkat ini mudah dibawa ke mana saja tanpa mengorbankan performa.
5. Fitur AI yang Mempermudah Aktivitas
Copilot+ PC menawarkan berbagai fitur yang dapat mempermudah aktivitas. Ini contohya Cocreator untuk mendukung kreativitas pengguna, mulai dari desain hingga pembuatan konten multimedia. Selain itu, fitur seperti Live Captions dan Recall semakin mempermudah tugas sehari-hari.
6. Keamanan Tingkat Lanjut
Perangkat ini dilengkapi dengan Microsoft Pluton Security Processor yang memberikan perlindungan tingkat tinggi terhadap data sensitif. Ini sangat penting bagi Anda yang bekerja dengan informasi rahasia.
Pilihan Model ASUS ZenBook dengan Copilot+ PC
Hanya terdapat beberapa model ASUS yang sudah dilengkapi dengan teknologi Copilot+ PC. Adapun, beberapa model ASUS ZenBook yang dilengkapi dengan teknologi Copilot+ PC antara lain:
ASUS ZenBook S 14 (UX5406): Laptop ultraportable dengan layar ASUS Lumina OLED 3K dan prosesor Intel® Core™ Ultra.
ASUS ZenBook S 16 (UM5606): Model ini menawarkan layar lebih besar 16 inci dengan resolusi 3K dan prosesor AMD Ryzen™ AI.
Kedua model ini dapat disesuaikan dengan kebutuhan Anda. Baik untuk pekerjaan profesional maupun penggunaan sehari-hari. Informasi lebih lanjut terkait dua laptop tersebut dapat ditemukan di laman resmi ASUS.
ASUS ZenBook dengan Copilot+ PC adalah jawaban bagi siapa saja yang menginginkan kemudahan teknologi dalam satu perangkat. Hadirnya fitur-fitur berbasis AI, desain ramping, dan keamanan tingkat lanjut menjadikan laptop ini menawarkan pengalaman yang lebih baik bagi pengguna di berbagai bidang.
Jika Anda mencari laptop yang dapat mendukung produktivitas dan kenyamanan sehari-hari, ASUS ZenBook adalah pilihan terbaik. Kunjungi situs resmi untuk menemukan model yang sesuai dengan kebutuhan Anda!