Pasukan mengikuti Apel Gelar Pasukan Operasi Lilin 2024 di Lapangan Puputan Margerana Denpasar, Jumat (20/12). (BP/eka)

DENPASAR, BALIPOST.com – Operasi Lilin berlangsung mulai 21 Desember 2024 hingga 2 Januari 2025. Personel yang dilibatkan mencapai ratusan ribu, tepatnya 141.605 anggota gabungan Polri, TNI dan stakeholder terkait.

Selain itu ada tambahan personel TNI 67.030 orang sehingga total jumlah personel back-up TNI mencapai 80.856 orang.

Hal ini disampaikan Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo usai pimpin apel gelar pasukan Operasi Lilin bersama Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subianto di Lapangan Puputan Margarana, Renon, Denpasar Timur, Jumat (20/12).

Baca juga:  Kumulatif Kasus COVID-19 Bali Lampaui 110 Ribu Orang

Selain itu, menurut Kapolri Listyo Sigit telah disiapkan 2.794 Posko Pengamanan, Pelayanan dan Terpadu untuk mengamankan 61.452 gereja, pusat keramaian, terminal, stasiun, pelabuhan, bandara dan objek wisata serta lokasi perayaan tahun baru.

“Untuk mengantisipasi curah hujan tinggi sehingga akan menimbulkan bencana telah disiapkan Satgas Operasi Khusus untuk menghadapi kondisi tersebut. Tentunya ada TNI, Polri, Basarnas dan BNPB serta instansi terkait,” ujarnya.

Baca juga:  Delhi "Lockdown," Pembukaan Pariwisata Bali untuk Wisman Tak Terpengaruh

Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subianto mengapreasiasi setinggi-tingginya kepada Polda Bali dan jajaran، Pangdam IX/Udayana dan kementerian terkait yang sudah menyiapkan personel serta alat perlengkapan dalam rangka mengamankan Natal dan tahun baru. Termasuk melakukan mitigasi permalasahan yang kemungkinan terjadi di lapangan. “Untuk dukungan TNI telah menyiapkan personel 80.856 orang yang tersebar di wilayah Indonesia. Khususnya di Polda Bali 3.500 personel,” ujarnya.

TNI juga memberikan dukungan tranportasi, darat, laut dan udara. Transportasi darat disiapkan beberapa truk untuk mengangkut personel, beberapa ambulans dan mobil derek. Sedangkan transportasi laut disiapkan lima KRI standby di Jakarta, Semarang dan Surabaya.

Baca juga:  DPRD Bali Sidak Pelabuhan Gilimanuk, Ini Temuannya

Sementara transportasi udara disiapkan pesawat Boeing 737, tiga Hercules, CASA CN dan beberapa helikopter. “Dengan demikian kehadiran TNI, Polri dan kementerian terkait akan memberikan rasa aman kepada masyarakat yang melaksanakan ibadah Natal dan liburan tahun baru,” tutupnya. (Kerta Negara/balipost)

BAGIKAN