Kecelakaan lalu lintas terjadi di Jalan Nasional Denpasar-Gilimanuk, tepatnya di depan Pasar Bajera, Desa Bajera, Kabupaten Tabanan, pada Jumat (10/1) pukul 07.50 WITA. (BP/Istimewa)

TABANAN, BALIPOST.com – Kecelakaan lalu lintas terjadi di Jalan Nasional Denpasar-Gilimanuk, tepatnya di depan Pasar Bajera, Desa Bajera, Kabupaten Tabanan, pada Jumat (10/1) pukul 07.50 WITA. Insiden diduga terjadi karena mobil bernomor polisi P 1092 LC yang dikemudikan oleh Hendi Kurniawan (32) hendak mendahului kendaraan lain dan menabrak truk bernomor polisi DK 8718 WF yang dikemudikan oleh I Ketut Agus Sucipta (37).

Kasi Humas Polres Tabanan, Iptu Gusti Made Beratha, dikonfirmasi perihal lakalantas tersebut menjelaskan kecelakaan bermula ketika mobil yang melaju dari arah Gilimanuk menuju Denpasar mencoba mendahului sepeda motor di depannya. “Pengemudi mengambil haluan terlalu ke kanan, melewati as marka jalan, dan bertabrakan dengan truk yang datang dari arah berlawanan,” ujar Iptu Beratha.

Baca juga:  Ditabrak Bus, Pemotor Tewas

Akibat kejadian tersebut, Hendi mengalami luka ringan di alis mata kiri dan langsung mendapatkan perawatan di Puskesmas Selemadeg. Sementara itu, pengemudi truk tidak mengalami luka.

Kerugian material akibat kecelakaan ini ditaksir mencapai Rp10 juta.

“Kecelakaan ini disebabkan oleh kurang hati-hatinya pengemudi Toyota Avanza saat mendahului kendaraan di depannya. Kendaraan tersebut mengambil jalur yang salah sehingga bertabrakan dengan truk Isuzu di jalur berlawanan,” tambahnya. (Puspawati/balipost)

Baca juga:  Tabrak Truk Parkir, Pemotor Tewas
BAGIKAN