Salah satu masakan Jepang yang disajikan dengan kuah dashi Jepang. (BP/kmb)

TOKYO, BALIPOST.com – Apakah kuliner khas Jepang? Saat ditanya pertanyaan ini, tentu sebagian besar diantara kita akan menjawab ramen atau sushi.

Tak dipungkiri, kedua hidangan tersebut memang sudah sangat identik dengan negara, yang juga dijuluki negeri matahari terbit tersebut. Namun, Jepang juga memiliki ragam kuliner lain yang tak kalah lezat. Salah satunya tergolong kuliner uniknya, karena agar cita rasanya semakin nikmat, hidangan ini harus disiram kuah dulu. Penasaran makanan apakah itu?

Serangkaian program Jenesys 2024, para peserta dari berbagai wilayah di Indonesia diajak berkunjung ke Jepang. Salah satu agendanya, para peserta diajak mampir ke rumah makan Kamameshi Ichie di kota Eniwa, Hokkaido – Jepang.

Di luar salju turun dan suhu udara sekitar 0 derajat celsius. Di dalam restoran ini, para peserta Jenesys 2024 menghangatkan diri sambil menikmati Kamameshi, yang merupakan nama dari makanan khas Jepang yang unik ini.

Baca juga:  Masih Tunggu Wapres yang ke Jepang, Diduga Pengumuman Kabinet Digelar Rabu

Hidangan nasi khas jepang yang dimasak langsung di dalam pot tanah liat tersebut menawarkan pengalaman kuliner yang unik dan menggugah selera. Nama “Kamameshi” sendiri beras dari kata “Kama” yang berarti panci dan “Meshi” yang berarti nasi.

Asal-usul Kamameshi dapat ditelusuri hingga ke zaman Edo. Saat itu, hidangan ini populer di kalangan para samurai. Nasi bersama berbagai bahan di dalam pot tanah liat, membuat rasa nasi menjadi lebih kaya dan aromanya semakin menggugah selera. Nasi ini bisa diberi topping dan beberapa topping yang umum digunakan antara lain, daging seperti ayam, dan sapi, atau seafood seperti udang dan cumi, sayuran seperti jamur, wortel, kacang polong, dan sayuran musiman lainnya. bumbunya antara lain adalah kecap asin, penyedap rasa Jepang yang disebut mirin, minuman beralkohol khas Jepang yang disebut sake, dan dashi.

Baca juga:  Kerja Sama Militer Moskow-Pyongyang Dikutuk AS, Korea Selatan, Jepang

Nah, dalam kesempatan kali ini, Kamameshi yang dihidangkan menggunakan sayuran, diantaranya pakis, dan burdock, tanaman berbunga yang akarnya dapat dikonsumsi sebagai sayur. Burdock juga dikenal dengan nama gobo atau ketela Jepang. Untuk menikmatinya, nasi yang telah diberi topping, dipindahkan ke dalam mangkuk secukupnya.

Kemudian, saat hendak dinikmati, disiram dengan dashi, yaitu kuah yang dibuat dengan campuran “Kombu” atau rumput laut, dan “Katsuobushi” atau serpihan ikan bonito kering. Jika biasa menikmati mie kuah yang dicampur nasi, atau menikmati soto dengan campuran nasi, Kamameshi bisa menjadi makanan favorit baru.

Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan, saat menikmati makanan di restoran-restoran di jepang, seperti memastikan memiliki uang tunai untuk jaga-jaga, karena tidak semua restoran menerima pembayaran non-tunai, tidak membuat gaduh selama menunggu makanan dihidangkan, dan selama menikmati hidangan, karena akan mengganggu pengunjung restoran lain, serta membereskan sendiri peralatan makanan, dan membawanya secara mandiri ke tempat yang telah disediakan, untuk kemudian dibersihkan staf restoran.

Baca juga:  Lebih Dari 20 Negara Berjanji Tingkatkan Energi Nuklir Global Pada 2050

Mungkin ada di antara anda, yang hobi memfoto atau memvideokan makanan unik, untuk diunggah ke medsos. Ada baiknya jika anda meminta izin terlebih dahulu kepada pemilik restoran, atau pemandu wisata anda, mengingat masyarakat jepang sangat menghargai privasi dan tidak suka diabadikan dengan foto atau video tanpa izin. Nah, jika sempat berkunjung ke Jepang, jangan lupa untuk mencicipi Kamameshi. disiram dulu, agar makin sedap atau dalam bahasa Jepang oishii. (Purnawan/Bali TV)

BAGIKAN