Suasana penyerahan hadiah Program undian “Cellular World Skuy” di CW Teuku Umar, Denpasar. (BP/Istimewa)

DENPASAR, BALIPOST.com – Maraknya penipuan lewat telepon menyebabkan warga menjadi lebih waspada. Terutama ketika disebut memperoleh hadiah dengan harga yang relatif mahal. Hal ini pun diakui sejumlah pembeli ponsel yang ditelepon karena memperoleh hadiah sepeda motor.

Salah seorang pembeli, Ni Ketut Arti mengatakan hingga ditelepon 3 kali karena menjadi pemenang undian sepeda motor yang digelar Cellular World. “Saya tiga kali ditelepon, saya kira penipuan. Saya lalu datang ke Cellular World untuk memastikan, ternyata memang benar saya menang,” ungkap Arti.

Hal senada diungkapkan Meirani Putri. Bahkan, Meirani sampai memblok nompor telepon tak dikenal. “Setelah saya cek di Get Contact ternyata nomor Celular World, lalu buka blokir dan telepon balik ke Cellular World,” ujarnya saat penyerahan hadiah, Rabu (5/3) di Denpasar.

Baca juga:  Cellular World Hadirkan SES di Outlet Teuku Umar

Tak jauh berbeda pengalaman yang dilontarkan Ayu Puspitadewi. Namun, bukan penipu yang dipikirnya terus menelepon, melainkan sales kartu kredit. Ia dengan malas-malasan menjawab dengan setengah tidak percaya. “Setelah mengecek di IG Cellular Wold, ternyata nama saya memang jadi salah satu pemenang. Motor ini hadiah untuk ulang tahun saya,” ujarnya.

Menurut CCO (Chief Commercial Officer) Cellular World, Ni Wayan Yuliani, program ini sebagai bentuk apresiasi kepada pelanggan setia. Program undian “Cellular World Skuy: Spesial Kejutan Tahun Baru Bikin Happy” berlangsung mulai 21 November 2024 hingga 28 Februari 2025. Program ini memberikan hadiah utama berupa 5 unit Yamaha Filano, 3 unit kulkas 2 pintu, 3 unit TV, dan 3 unit mesin cuci. Total hadiah mencapai Rp 200 juta.

Baca juga:  Ratusan Ribu Pelanggan Ikuti "Undian Gledek" di Bali Nusra

Program undian “Cellular World Skuy” berlangsung mulai 21 November 2024 hingga 28 Februari 2025. “Dukungan pelanggan selama ini telah mendorong Cellular World terus berkembang di pasar teknologi mobile yang semakin kompetitif. Sejak 2012, kami rutin mengadakan undian ini sebanyak tiga kali dalam setiap tahun dengan berbagai hadiah menarik yang khusus kami persembahkan untuk pelanggan kami,” ungkapnya.

Satria, Key Acount Executive Samsung mengapresiasi program yang dilaksanakan. Ia pun menyebut, Samsung di pertengahan Februari 2025 meluncurkan S25, tipe flagship dengan AI, kamera, serta prosesor terbaik. (Diah Dewi/balipost)

Baca juga:  Marine Conservation Efforts in Bukti Village: A Step Forward for Coral Reefs and Fisheries
BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *