
TABANAN, BALIPOST.com – Di tengah bulan puasa, Polsek Selemadeg Barat (Selbar) menggelar sidak penduduk pendatang (duktang) di Desa Tiyinggading, Selasa (11/3) malam. Operasi ini bertujuan menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), khususnya menjelang hari raya Idulfitri.
Kapolsek Selbar AKP I Nyoman Edi Suwarya, S.H., M.H., yang memimpin langsung razia ini mengatakan, pihaknya ingin memastikan wilayah tersebut tetap aman dan bebas dari potensi gangguan, termasuk kejahatan jalanan. “Kami lakukan pemeriksaan identitas dan barang bawaan pendatang untuk mengantisipasi hal-hal mencurigakan. Ini juga bagian dari upaya mencegah kejahatan 4C (curat, curas, curanmor, dan curwan),” ujarnya.
Razia menyasar rumah-rumah kos dan area publik, dengan melibatkan 6 anggota Polri, 1 personel TNI, perangkat desa, pecalang, linmas, serta prajuru adat. Tim menyisir lokasi yang berpotensi menjadi tempat persembunyian bagi pelaku kejahatan.
Selama operasi berlangsung, tidak ditemukan hal mencurigakan atau yang berpotensi mengganggu stabilitas keamanan. Polsek Selbar memastikan kegiatan serupa akan terus dilakukan secara berkala guna menjaga situasi tetap kondusif menjelang Idul Fitri. (Puspawati/balipost)