Anthony Tan, Group CEO dan Co-founder Grab dalam ajang pameran teknologi tahunan GrabX di Singapura. (BP/Istimewa)

JAKARTA, BALIPOST.com – Masyarakat Asia Tenggara semakin mengandalkan solusi digital untuk aktivitas harian. Dalam upaya untuk memahami kebutuhan masing-masing individu itu, peran artificial intelligent (AI) sangat membantu. Demikian disampaikan Anthony Tan, Group CEO dan Co-founder Grab dalam ajang pameran teknologi tahunan GrabX di Singapura.

Menurutnya, pihaknya memperkenalkan deretan inovasi terbaru yang dirancang khusus dengan konsep “Untuk Semua Versi Dirimu” (For Every You) dalam ajang pameran teknologi tahunan ini. Sebab, kehidupan memiliki banyak sisi.

Baca juga:  Guru Harus Miliki ATM

“Ketika menjalani peran yang berbeda, kebutuhan pengguna juga berbeda dari waktu ke waktu. Sehingga, penting untuk memenuhi kebutuhan mereka atas berbagai peran yang dijalani,” ungkap Tan dalam keterangan tertulisnya.

Pihaknya telah melakukan riset mendalam terkait hal-hal penting bagi keseharian pengguna. “Kami juga mengembangkan inovasi baru untuk membantu setiap orang dalam menemukan, menjelajahi, dan terhubung dengan orang lain serta dunia di sekitarnya dengan memanfaatkan kekuatan dan jangkauan ekosistem serta teknologi AI terbaru,” tambahnya.

Baca juga:  Experience Senggigi, the Oldest and Most Famous Tourism Destination in Lombok

Dalam pameran teknologi ini dihadirkan solusi yang mengatasi masalah dan memenuhi kebutuhan harian masyarakat. “Setiap fitur ini dikembangkan dengan filosofi yang kami sebut ‘AI-First with Heart’ dimana AI jadi pusat pendekatan kami dalam bekerja dan apa yang kami bangun, tanpa pernah melupakan untuk siapa kami berinovasi.”

Ia memaparkan beragam inovasi terbaru dihadirkan, baik untuk keluarga, individu, maupun kelompok dengan menggunakan Large Language Model (LLM) yang dirancang khusus, AI, serta pemetaan. Termasuk, inovasi pesanan makanan, kendaraan hingga program bagi pengguna yang tertarik untuk jadi yang pertama dalam mencoba fitur-fitur terbaru sebelum diluncurkan secara resmi. (kmb/balipost)

Baca juga:  Grab Tambah Inisiatif Dukung Mitranya Hadapi COVID-19
BAGIKAN