
AMLAPURA, BALIPOST.com – Akses jalan menuju Pura Tunggul Besi Besakih, tepatnya di Banjar Dinas Temukus, Desa Besakih, Kabupaten Karangasem, jebol.
Atas kondisi tersebut, masyarakat yang hendak melintasi jalur tersebut menggunakan kendaraan roda empat agar mencari jalur alternatif lain, yakni jalur Batusesa-Belatung.
Bendesa Adat Temukus, I Nengah Sindia, pada Senin (14/4) mengungkapkan akses jalan tersebut sudah mengalami jebol kurang lebih sekitar dua mingguan.
Sebelumnya jalan jebol tak separah itu, namun semakin hari jebolnya semakin lebar. “Panjang jalan yang jebol sekitar tujuh meteran. Dan saat ini, kondisi bawah jalan juga sudah seperti goa akibat tanahnya terus tergerus air hujan,” katanya.
Sindia mengatakan, mengingat jalan yang jebol semakin parah, sekarang ini yang berani melintas disana hanya sepeda motor saja, sementara warga yang memiliki mobil sudah tidak berani melintas karema takut jalan amblas. “Mobil sudah takut lewat, takut jalan tiba-tiba amblas,” katanya.
Menurut Sindia, demi keselamatan bersama atas kondisi jalan jebol tersebut, pihaknya menghimbau kepada masyarakat yang hendak ke Temukus atau melakukan persembahyangan ke Pura Tunggul Besi supaya mencari jalur alternatif lain yaitu, lewat jalur Batusesa-Belatung.
“Kami imbau, bagi warga yang ingin ke Temukus atau ke Pura Tunggul Besi menggunakan mobil, supaya lewat jalur Batusesa-Belatung agar lebih aman,” imbau Sindia. (Eka Parananda/balipost)