
DENPASAR, BALIPOST.com – “Bali punya aura positif untuk saya. Bikin saya muda terus,” kata mantan Direktur Suzuki Buana Trada (SBT), Ariadi yang telah memasuki masa pensiun pada 1 April 2025 ini.
Dalam acara halal bihalal yang digelar main dealer Suzuki R4, United Indobali –berlaku per 1 April 2025 dari sebelumnya bernama Suzuki Indobali Trada–, Selasa (15/4), Ariadi yang pernah menjabat sebagai Kepala Wilayah United Indobali (UIB) periode 2010-2013 menuturkan kesannya terhadap Bali.
Ia mengakui kesan Bali sangat kuat. Pulau Dewata ini juga diakui memiliki aura yang beda dari sejumlah daerah yang sudah dikunjungi. “Saya pernah ditugaskan di berbagai daerah selama bekerja di Suzuki, namun Bali itu berbeda,” ujar Ariadi di Sanur, Denpasar.
Ariadi merasa senang tinggal di Bali karena udaranya yang masih relatif bersih, budaya, dan alamnya. Bahkan, ia bisa pergi ke pantai untuk berjalan-jalan kapan saja. “Kalau di Jakarta, saya pergi ke Ancol paling bisanya Sabtu atau Minggu. Sedangkan di Bali, saya bisa tiap saat ke pantai di sore hari,” kata pria ramah ini.
Pria yang usianya sudah kepala 6 ini mengatakan hampir separuh hidupnya bekerja di Suzuki. “Saya 32 tahun di Suzuki. Hampir separuh umur saya di Suzuki,” ungkapnya.
Ia pun menuturkan saat ditugaskan pertama kali di Bali, market share Suzuki masih nomor 3. Selain itu, kantornya cuma satu di Jl. Imam Bonjol, Denpasar. “Ngumpulnya semua di Imam Bonjol. Setelah saya masuk, nambah outlet. Dulu masih menjangkau Denpasar dan sekitarnya. Kemudian kepala cabang saya suruh stay di wilayahnya. Singaraja di Singaraja. Tabanan di Tabanan. Sehingga penjualan bisa meningkat, bahkan penjualannya sempat mencapai 1.200 unit dan Suzuki menduduki posisi nomor satu di Bali,” ujarnya mengenang.
Ditanya apa yang dikerjakan setelah pensiun, ia mengaku belum memikirkan. Ia ingin menikmati masa pensiunnya dulu, tidak perlu lagi memikirkan target. “Paling gak, dalam dua bulan ini saya bakal sering bolak balik Jakarta-Yogyakarta-Bali lah. Sebagai wisatawan, bukan untuk kerja. Apakah kembali ke otomotif atau mencoba usaha lain, saya belum memikirkannya,” sebut Ariadi.
Ia pun berharap UIB bisa makin sukses ke depannya di tengah ketatnya persaingan industri otomotif nasional.
Sementara itu, Kepala Wilayah UIB, Mas Hendrawan mengucapkan terima kasih atas kerja keras Ariadi selama ini. Baik saat menjabat sebagai kepala wilayah UIB maupun Direktur SBT.
“Mewakili manajemen mengucapkan terima kasih atas bimbingannya. Pak Ariadi dulu sebelum menjadi Direktur SBT, merupakan Kepala Wilayah United Indobali. Saat itu penjualan Suzuki di Bali ada di posisi nomor satu. Harapannya capaian yang diraih Pak Ariadi bisa terealisasi lagi,” sebutnya. (Diah Dewi/balipost)