Jelang Porprov, Lapangan Kediri, Tabanan, dilakukan perbaikan. (BP/Istimewa)

TABANAN, BALIPOST.com – Menjelang perhelatan Pekan Olahraga Pelajar (PORJAR) Juni mendatang dan Pekan Olahraga Provinsi (PORPROV) Bali 2025, Wakil Bupati Tabanan I Made Dirga turun langsung meninjau kesiapan Lapangan Kediri.

Kunjungan pada Jumat (25/4) itu bagian dari upaya memastikan Tabanan siap menyambut dua ajang bergengsi tersebut, khususnya sebagai tuan rumah cabang olahraga Panjat Tebing.

Didampingi Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Tabanan, I Made Nurbawa, Wabup Dirga meninjau langsung kondisi lapangan serta fasilitas yang akan digunakan. Ia menegaskan pentingnya kesiapan infrastruktur demi menjamin kelancaran pelaksanaan serta kenyamanan para atlet saat bertanding.

Baca juga:  Genta di Pura Prajapati Tangguntiti Dilaporkan Hilang

“Kita ingin semua sarana prasarana dalam kondisi optimal, agar atlet bisa berlaga dengan nyaman dan aman. Tabanan harus siap menjadi tuan rumah yang baik,” ujar Dirga di sela-sela peninjauan.

Selain aspek teknis, Wabup Dirga juga memberi perhatian serius pada tata kelola lapangan. Ia menyoroti pengelolaan sampah, kebersihan area, hingga perawatan rutin sebagai bagian dari komitmen jangka panjang dalam mendukung aktivitas olahraga.

Baca juga:  Libatkan 59 Personel, KONI Bali Tancap Gas

Sebagai bentuk aksi nyata, Wabup Dirga mengupayakan pendatangan alat berat untuk membersihkan sisa-sisa material bangunan dan puing-puing di sekitar lapangan. Ia menegaskan bahwa pemerintah tidak hanya berhenti pada wacana, melainkan langsung bertindak untuk memastikan kesiapan venue.

“Kita tidak hanya bicara, tapi langsung bergerak. Ini bukti keseriusan pemerintah dalam mendukung kemajuan olahraga di Tabanan,” tegasnya. (Puspawati/balioost)

BAGIKAN