Para pemilik Daihatsu berfoto bersama manajemen Daihatsu saat penyerahan program Daihatsu Setia. (BP/son)
CIREBON, BALIPOST.com – Daihatsu kembali kejutkan pelanggan dengan program apresiasi menarik, khususnya bagi pelanggan setianya. Melalui Program Daihatsu Setia, Daihatsu merekondisi mobil lama milik pelanggan menjadi mobil seperti baru keluar dari pabrik.

Terkait perayaan 110 tahun Daihatsu global, Daihatsu akan merekondisi 110 unit mobil milik pelanggan setianya, yang terdiri dari 50 unit Xenia, 50 unit Terios, 5 unit Sirion, dan 5 unit Luxio dari seluruh Indonesia. Mereka terpilih karena memenuhi sejumlah kriteria yang ditetapkan, seperti mobil milik pribadi, status sebagai pemilik pertama, servis rutin di Bengkel resmi Daihatsu, memiliki km pemakaian tertinggi.

Seluruh bagian mulai dari engine, chassis, drive train, interior, exterior, material, painting hingga accessories direkondisi, secara gratis tanpa dipungut biaya. Bahkan, selama masa rekondisi, sekitar dua bulan, pelanggan dipinjami mobil pengganti oleh Daihatsu.

Baca juga:  Jokowi Puji Pariwisata Pasca Wisman Meningkat di Januari-Juni 2017

Menyusul serah terima perdana sebanyak 8 unit rekondisi wilayah Jawa Tengah, 9 Mei lalu di Solo, Daihatsu kembali menyerahkan 10 unit rekondisi, 14 Juli 2017 di Outlet Daihatsu Cirebon. Sepuluh unit Daihatsu Setia, terdiri dari 5 unit Terios, 3 unit Xenia, 1 unit Sirion, dan 1 unit Luxio diserahkan kepada 10 pemenang yang semuanya berasal dari Jawa Barat.

Sri Daryatno, ayah empat anak asal Bandung ini memiliki Daihatsu Xenia yang setia menemaninya sepanjang lebih dari 430.000 Km. “Mobil ini setia menemani keluarga saya selama 15 tahun. Pernah dipakai keluar kota seperti Palembang, Solo, Indramayu dan beberapa kota lainnya. Saya menyukai mobil ini karena desainnya manis, tidak pernah mogok atau menyusahkan saya selama perjalanan,” ungkap pensiunan kontraktor tersebut.

Baca juga:  Hingga April 2022, BRI Berhasil Salurkan 32,34 Persen KUR

Sementara itu, Titin Kartini ibu rumah tangga asal Cirebon ini mengaku senang dan puas menggunakan Daihatsu Terios karena memiliki desain yang gagah dan sporty. “Saya menyukai desain mobilnya yang cocok dipakai di kondisi jalan yang kurang bagus tapi tetap nyaman. Mobil ini juga kuat saat menanjak tajam,” tutup Ibu dua anak tersebut.

Rudy Tjokrosaputra, wiraswasta, menggunakan Daihatsu Luxio untuk menunjang aktifitas sehari-harinya seperti mengangkut barang, mengantar anak dan keluarga besarnya. “Kenapa saya pilih Luxio? Karena saya suka dengan desainnya yang modern dan bagian dalamnya luas. Saya juga sangat terkesan karena saat digunakan ternyata muat sampai delapan orang, tapi masih tetap lega dan performanya juga bagus” tutur bapak asal Bandung tersebut.

Baca juga:  Komjen Pol. Ahmad Dofiri Dilantik Menjadi Wakapolri

Lain lagi dengan Devi Anggraeni, wanita freelancer yang bekerja di media digital ini menggunakan Sirion untuk kesehariannya, mulai dari bekerja, jalan-jalan hingga keluar kota. “Saya suka Sirion, karena desainnya modern, mungil, cute, dan memiliki taste anak muda. Saya tidak pernah khawatir melewati tanjakan walaupun mobil ini kecil, karena dulu saat saya pakai ke Ciwidey, Sirion sangat bertenaga saat menanjak dengan posisi mobil terisi penuh 5 orang,” ungkap wanita penyuka warna ungu tersebut. (Nikson/balipost)

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *