Sejumlah anggota band indie berfoto usai technical meeting FTF 2017. (BP/gie)
DENPASAR, BALIPOST.com – Puluhan band indie dan artis bali akan tampil di ajang Food Truck Festival (FTF) 2017. Dalam festival kuliner yg akan digelar 21 hingga 23 Juli di Lapangan Parkir Lumintang itu, band indie akan menghibur para pengunjung dari siang hingga malam hari.

Di hari pertama band yang akan tampil diantaranya Seven Ceblock, Mata Jendela, Baypradana, dan Rastafaracetamol. Pada malam harinya, saat pembukaan akan dimeriahkan sejumlah artis pendukung yang sudah punya nama di belantika musik Bali. “Kami menampilkan Gek Diah 3G, Ayu Saraswati, serta Dewa Sugama dalam acara pembukaan ini. Tak hanya itu sejumlah artis Bali juga akan tampil mengisi acara,” kata Koordinator Seksi Hiburan FTF 2017, Gugik Savindra, Selasa (18/7).

Baca juga:  Antisipasi Pemilih Pemula Tercecer, Capil Tetap Layani Suket Saat Pencoblosan

Ia mengatakan seluruh pengisi acara sudah siap tampil dan menghibur penonton. Bahkan technical meeting untuk kegiatan selama tiga hari ini sudah digelar Senin (17/7). “Kegiatan yang merupakan kedua kalinya digelar Kelompok Media Bali Post ini menghadirkan sejumlah hiburan yang menarik. Layak ditunggu dan pastinya bertabur artis Bali dan band indie,” promosinya.

Lanjutnya, di hari pembukaan akan ada pula grup bondres MKP Mercy yang pastinya akan mengocok perut pengunjung acara. “Penontong dan pengunjung FTF akan dibuat terhibur dengan lawakan dari bondres yang sedang naik daun ini,” sebut Gugik.

Baca juga:  Polwan Polda Bali Ukir Prestasi di Kejuaraan Menembak Kapolri Cup 2020

Pengisi acara yang tidak kalah hebohnya juga akan tampil di hari kedua. Diantaranya 703 band, Party with Mama, B-One Band dan Yudik Voice akan menjadi beberapa band yang siap tampil.

Hari Minggu yang merupakan hari pamungkas, akan menjadi hari yang spesial. Band Indie seperti Rey Rock dan D’Story akan menggebrak panggung.

Belum lagi pada malam harinya yang dirangkai dengan penutupan kegiatan ini, Rocky N, Dek Ulik dan Jun Bintang akan tampil bersama. Selain itu juga ada penampilan Bondres Rare Kual yang didukung Pemkab Buleleng. “Semua pertunjukan ini tentunya sangat sayang jika dilewatkan,” pungkasnya. (kmb/balipost)

Baca juga:  Ini, Wilayah di Karangasem yang Rasakan Gempa
BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *