Sekretaris Pelangi Tabanan, Putu Eka Nurcahyadi didampingi Ketua Panitia Tabanan Kite Festival, Made Edi Wirawan saat temu media, di Tanah Lot. (BP/bit)
TABANAN, BALIPOST.com – Setahun terbentuk, pengurus persatuan layang-layang Indonesia (Pelangi) kabupaten Tabanan membuat gebrakan baru dengan menggelar Tabanan Kite Festival 2017. Rencananya akan digelar di subak Gadon II Tanah Lot atau tepatnya di sebelah barat Pura Pekendungan pada tanggal 9-10 September.

Hingga Senin (4/9) tercatat sudah 1.500 pendaftar dari 12 kategori lomba yang disiapkan oleh panitia dari target 1.800 peserta. “Meski baru perdana digelar, kami liat antusias peserta cukup tinggi,” beber Sekretaris Pelangi Tabanan, Putu Eka Nurcahyadi didampingi Ketua Panitia Tabanan Kite Festival, Made Edi Wirawan saat temu media, di Tanah Lot.

Baca juga:  Air Laut di Pantai Tanah Lot Pasang, Pamedek Diminta Jauhi Perairan

Menariknya dalam event kali ini juga akan menampilkan ciri khas layangan Tabanan yakni layangan pecukan khas Tabanan dengan perebutan piala bergilir Bupati Tabanan. Untuk kriteria lomba dibagi tiga kategori yakni kategori lokal Tabanan yakni Bebean lokal Tabanan size 3,5 – 5 meter, Pecukan lokal Tabanan size 3,5 – 5 meter.

Sedangkan kategori umum diantaranya Bebean remaja 2-3 meter, Bebean dewasa 3,5 – 5 meter, Bebeanbig size 6 meter, Pecukan remaja 2-3 meter, Pecukan dewasa 3,5 meter, Pecukan khas gegulak Tabanan 2,5 meter, Janggan remaja 2-3 meter, dan janggan dewasa 3,5 – 5 meter. Sementara untuk kategori kreasi baru yakni bentuk dan ukuran bebas dan bahan terbuat dari bambu. (Puspawati/balipost)

Baca juga:  Kapal Ikan Tenggelam di Perairan Samudera Hindia, Satu Meninggal dan 10 Hilang
BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *