ternak
Kapolda Bali, Irjen Pol Petrus R Golose malakukan pemantau secara langsung kondisi posko pengungsian yang ada di Desa Menanga, Rendang, Karangasem (22/9). (BP/nan)
AMLAPURA, BALIPOST.com – Kapolda Bali, Irjen Pol Petrus R Golose malakukan pemantau secara langsung kondisi posko pengungsian yang ada di Desa Menanga, Rendang, Karangasem (22/9). Dalam kunjungannya itu, pihaknya meminta kepada seluruh pengunggsi agar tetap tenang dan tidak resah dengan situasi sekarang ini.

Irjen Petrus Golose mengungkapkan, pihaknya meminta kepada semua pengungsi agar tetap tenang selama berada di pengungsian. Dirinya juga meminta agar masyarakat selalu berdoa dan meminta supaya tidak terjadi apa-apa. “Meski kita tidak bisa mengenlaikan karena ini masalah alam, namun kita harap warga tetap berdoa. Agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan,” ungkap Irjen Pertrus Golose.

Baca juga:  Pencairan DSP Untuk Pasien Pengungsi “Gabeng”

Dia mengungkapkan, pihaknya bakal melakukan pengamanan terhadap ternak-ternak milik warga yang masih ditinggal mengungsi. Sehingga nantinya ternak warga yang masih berada di rumah mereka bisa dijaga dan dapat terhindar dari pencurian. Kata dia, untuk menjaga itu pihaknya bakal menerunkan sekitar 600 personil.

Mengingat ada warga yang mengeluhkan jika di lokasi pengungsian masih kekurangan kompor untuk memasak. Atas kondisi itu, pihaknya bakal segera melakukan koordinasi dengan stakeholder terkait seperti, BPBD, Dinsos dan yang lain untuk bisa memenuhi segala kebutuahn itu.

Baca juga:  Bupati Suwirta Sambangi 23 Posko Satgas COVID -19

Selain dirinya juga meminta supaya petugas terus memantau kesehatan para penunggu. Jangan sampai pengungsi ada yang sampai sakit. “Kalau saya lihat kondisi pengungsi masih aman. Semantara untuk makan juga masih mencukupi. Jadi ini yang harus bisa diperhatikan oleh petugas,” pinta Petrus Golose. (eka prananda/balipost)

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *