Pesepak bola Bali United U-19 menggiring bola dihadang lawannya dari Persela Lamongan, dalam babak delapan besar, Kompetisi Liga U-19, Grup A, di Stadion Kapten Wayan Dipta, Gianyar, Rabu (18/10). (BP/ist)
GIANYAR, BALIPOST.com – Tim tuan rumah Bali United dan Pusamania Borneo mengalahkan lawan-lawannya, pada laga perdana, babak delapan besar, Kompetisi Liga 1 U-19, Grup A, di Stadion Kapten Wayan Dipta, Gianyar, Rabu (18/10) kemarin. Bali United menekuk lawannya Persela Lamongan, dengan skor 4-2 (2-0), sedangkan Pusamania Borneo FC menang ayas Bhayangkara FC 2-0 (0-0).

Bali United di babak pertama unggul 2-0, berkat tendangan spekulasi Reza Irfana di menit ke-22 yang menjebol gawang Persela yang dikawal M. Adib Lutfi Al Mukhtar, kemudian bomber Aji Kusuma menggandakan kemenangan di menit ke-30, hingga turun minum, Bali United unggul 2-0.

Baca juga:  Varian Kraken Belum Ditemukan di Bali

Di paruh kedua, Bali United menambah dua butir gol yang diborong Kadek Agung Widnyana Putra di menit ke-52 dan 54. Sementara Persela mampu mempertipis kekalahan melalui penalti yang dieksekusi kapten Ghifari Vaiz Aditya di menit ke-49. Penalti dfiberkan wasit Rihendra Purba (Medan), setelah Ghifari dijatuhkan di petak keramat defender Bali United Dian Ramadhan.

Satu gol lagi diciptakan gelandang serang Persela Sugeng Efendi, di menit ke-72, yang mengoyak gawang Bali United yang dikawal Chairil Zul Azhar. Gol ini juga diawali pelanggaran pemain belakang Bali United, hingga wasit memberika tendangan bebas. Pelatih Bali United U-19 Wayan Arsana bakal mengevaluasi kinerja lini belakang. “Cara kerja pemain posisi belakang dituntut esktra hati-hati, tidak boleh berisiko, sebab kedua gol lahir dari bola mati, bukan skema serangan,” jelas Arsana.

Baca juga:  Tim Basket Bali United Siap ke IBL 2021

Sementara Asisten Pelatih Persela Lutfi Ludianto mengakui, pihaknya juga menyoroti para defender, hingga gawang Persela kebobolan empat gol. “Kami harus memenangkan sisa dua laga, jika ingin melenggang ke babak empat besar,” ucap Lutfi. Hasil lainnya, Pusamania Borneo FC menundukkan Bhayangkara FC 2-0. Kedua gol kemenangan Borneo diborong Noer Fadhil di menit ke-51 dan 70. (Daniel Fajry/balipost)

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *