Bupati Suwirta menyalami anggota PPK dan PPS yang dilantik Senin (6/11). (BP/ist)
SEMARAPURA, BALIPOST.com – Ratusan Panitia Pemungutan Suara (PPS) dan puluhan Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) pemilihan Gubernur Bali dan Wakil Gubernur Bali serta Bupati dan Wakil Bupati Klungkung pada 2018 dilantik di Balai Budaya Ida Dewa Agung Istri Kanya, Senin (6/11). Melalui ini, mereka yang juga mengucap sumpah/janji diminta untuk bertugas independen.

Bupati Klungkung, I Nyoman Suwirta yang menghadiri acara tersebut menyampaikan dalam menghadap hajatan politik lima tahunan ini, PPS dan PPK agar berkoordinasi dengan baik, sehingga nantinya Pilgub Bali dan Pilbub Klungkung berjalan sesuai harapan. Tidak ada persoalan yang muncul ditengah-tengah masyarakat yang mampu mencoreng daerah. “Koordinasi antara seluruh anggota harus terjalin dengan sebaik-baiknya,” ujarnya.

Baca juga:  Bupati Suwirta Rancang Rumah Makan Terintegrasi Kolam Pancing

Bupati asal Nusa Ceningan ini menambahkan yang paling utama diperhatikan panitia, yakni penampilan dari segi kerapian dan kebersihan. Selain itu, dalam melaksanakan tugas yang cukup berat ini harus bisa menjaga pola berbicara/public speaking, sehingga nantinya mampu menghasilkan yang terbaik. Ajak seluruh masyarakat utamanya anak muda untuk ikut proses demokrasi. “Bekerjalah secara tulus ikhas, intens dan independen,” tegasnya.

Sementara itu, sambutan Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Bali I Dewa Kade Wiarsa Raka Sandi yang dibacakan Ketua KPU Klungkung I Made Kariada menyampaikan pembentukan PKK dan PPS telah diatur dalam Undang-undang Nomor 10 tahun 2016 tentang Perubahan Kedua atas Undang-undang Nomor 1 tahun 2015 tentang Penetapan Peraturan Pemerintahan Penganti Undang-undang Nomor 1 tahun 2014 tentang Pemilihan Gubernur, Bupati dan Walikota menjadi undang-undang. Pedoman penyusunan tata kerjanya telah diatur dalam PKPU Nomor 12 tahun 2017 tentang Perubahan atas Peraturan Komisi Pemilihan Umum Nomor 3 tahun 2015 tentang Tata Kerja Komisi Pemilihan Umum Provinsi/Komisi Independen dalam penyelenggaraan pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur serta Bupati dan Wakil Bupati.

Baca juga:  Berkedok Warga Ubud Kelod Peminta Sumbangan Diamankan Warga

Pemilihan secara langsung dimadsudkan supaya masyarakat dapat memilih pemimpin yang mampu membawa Bali lebih baik kedepannya dan dapat melaksanakan nilai-nilai kepemimpinan Asta Brata. Sementara itu, khusus untuk PKK yang dilantk, dari 3 Kecamatan kecuali Nusa Penida diikuti 129 orang dan PPS 15 orang “Semoga Pilgub dan Pilbub Klungkung 2018 bisa berjalan dengan aman dan baik,” harapnya. (adv/balipost)

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *