garasa
Kondisi mobil pasca terbakar di garase. (BP/bit)
TABANAN, BALIPOST.com – Diduga konsleting pada jaringan kabel kelistrikkan, mobil jenis Toyota avanza milik warga Banjar Penebel Kelod, Penebel, Tabanan terbakar di dalam garase, usai dipanaskan, Rabu (22/11).

Peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 10.00 wita. Saat itu pemilik mobil IGN Kade Karmawan warga Banjar Penebel Kelod, Desa Penebel, Kecamatan Penebel, Tabanan memanaskan mobil Toyota Avanza tahun 2005 Nopol DK 701 XE di garase miliknya  sekitar 15 menit. Usai memanaskan mesin mobil dan mesin sudah dimatikan, korban balik ke rumahnya di belakang garasa. Sesaat kemudian, korban melihat ada kepulan asap dari garase miliknya. Korban segera ke depan dan melihat api melahap bagaian depan mobil.

Baca juga:  Gudang Penyimpanan Hasil Bumi Terbakar

Korban berteriak minta tolong. Bersama warga, korban memadamkan api dengan alat seadaanya. Dalam waktu sekejap api berhasil dipadamkan. Namun bagian depan dan mesin terbakar. Mobil kemudian dibawa keluar garase dan diparkir di pinggir jalan. Akibat kejadian tersebut, korban mengalami kerugian sekitar Rp 50 juta. Kasus inipun dilaporkan ke Polsek Penebel.
Kapolsek Penebel AKP I Ketut Mastra Budaya mengatakan masih melakukan penyelidikan terbakaranya mobil korban. Pihaknya masih meneliti penyebab kebakaran dan sumber api. “Penyebabnya masih diselidiki,” katanya.(puspawati/balipost)

Baca juga:  Sembarangan Bakar Sampah, Enam Pelinggih Terbakar

 

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *