Suasana perayaan HUT ke-25 Lala Studio, Minggu (10/12) malam. (BP/win)
DENPASAR, BALIPOST.com – Merayakan hari jadinya yang ke-25, Lembaga Kursus dan Pelatihan Instruktur Senam LKP “Lala Studio” menggelar HUT ke-25 di Balai Pertemuan Bhumiku, Denpasar, Minggu (10/12) malam. Mengambil tema “Berkarya Dengan Cinta Kasih Menuju Manusia Sehat Jasmani dan Rohani” HUT kali ini dirangkai dengan acara temu kangen (Reuni) Ikatan Alumni LKP Lala Studio (IKASLA) angkatan I s/d XXXII.

Perayaan HUT ke-25 LKP Lala Studio dan acara Reuni yang ditandai dengan pemotongan Kue Tart ini dibentuk dari para alumni angkatan I s/d XXV yang mewakili semua kabupaten di Bali. Ketua Panitia, Sylvia Saputra, mengatakan serangkaian perayaan HUT ke-25 LKP Lala Studio telah melaksanakan serangkaian kegiatan. Diantaranya, kunjungan ke Panti Jompo Tresna Werda, Tirtayatra ke Pura Besakih dan Lomba Senam Aerobik Perebutan Piala Menteri Pemuda dan Olahraga RI. “Momentum perayaan HUT ke-25 LKP Lala Studio kami harapkan semakin dapat mempererat rasa kebersamaan dan persaudaraan antar alumni, semakin menumbuhkan tanggung jawab dan kecintaan terhadap LKP Lala Studio yang telah membuat kami bisa mengajar senam secara mandiri,” ujar Sylvia.

Baca juga:  Made Monix Boyong Piala Menpora

Pimpinan LKP Instruktur Senan “Lala Studio”, Adolfina Grace Tangkudung, S.Pd.,M.Fis., mengatakan pada HUT ke-25, LKP Lala Studio ingin menjadikan masyarakat di Bali sehat jasmani dan rohani guna mendukung program pemerintah, yaitu turut menyehatkan bangsa. Perjalanan 25 tahun Lala Studio sebagai sanggar senam yang juga sebagai LKP telah meluluskan 620 instruktur senam tingkat dasar dan 10 instruktur senam tingkat trampil. “Seperti pepatah mengatakan ‘lebih sulit mempertahankan daripada mendirikan atau meraih sebuah prestasi’, rupanya dialami oleh Lala Studio dimana bisa bertahan hingga usianya yang ke-25. Menapaki perjalanan yang penuh tantangan dan ringangan yang berbagai macam bentuknya, namun justru membuat kami (Lala Studio) semakin maju, kokoh, teguh, mandiri dan eksis,” tandas Grace.

Baca juga:  Sertijab Pangdam, Kasad Apresiasi Kinerja Maruli

Pada kesempatan ini, Grace berharap perayaan HUT ke-25 LKP Lala Studio dan temu kangen para alumni ini dapat saling membagi informasi tentang dunia senam sekaligus dapat mempererat persatuan dan kesatuan berbangsa dan bernegara.

Sementara itu, Kadisdikpora Kota Denpasar, Drs. I Wayan Gunawan, dalam sambutannya yang dibacakan oleh Made Merta selaku Kabid PAUD, berharap diusianya yang ke-25, Lala Studio bisa terus meningkatkan kualitasnya dan fungsi untuk menjaga kualitas hidup dan kesehatan manusia dalam rangka menguatkan jati diri manusia kedepannya. “Kami menyambut gembira dan mengucapkan terima kasih kepada pimpinan dan seluruh managemen serta pelatih sekolah senam Lala Studio atas pertisipasinya sebagai penyelenggara sekolah senam bagi masyarakat Kota Denpasar. Semoga Lala Studio terus menembangkan kreasi-kreasi senam, sehingga dapat menarik lebih banyak minat masyarakat untuk berolahraga khususnya senam,” harapnya. (Winatha/balipost)

Baca juga:  Senam Aerobik HUT "Bali Post" di Gedung PWI
BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *