Wisatawan mancanegara diantara pedagang di Pantai Sanur, Denpasar.(BP/dok)
DENPASAR, BALIPOST.com – Kunjungan wisatawan yang sempat merosot ke Denpasar akibat erupsi Gunung Agung, kini mulai membaik. Jumlah kunjungan wisatawan mengalami peningkatan dari beberapa minggu sebelumnya.

Kepala Dinas Pariwisata Daerah (Disparda) Kota Denpasar Dezire Mulyani saat dikonfirmasi, Senin (18/12) mengatakan, peningkatan tersebut dari tiga hari. Kemungkinan setelah adanya promosi yang cukup inten dilakukan pihaknya bersama instansi terkait. Peningkatan tersebut diketahui dari tingkat hunian hotel yang meningkat secara signifikan terutama di wilayah pariwisata Sanur.

Baca juga:  Sehari, Satpol PP Gianyar Amankan 2 ODGJ

Bahkan untuk hari raya Natal dan tahun baru, pihaknya optimis kunjungan wisatawan akan kembali normal seperti tahun sebelumnya. Kendati status Gunung Agung masih berstatus Awas, wisatawan baik domestik maupun asing sudah mulai memesan kamar pada hotel-hotel di Denpasar untuk merayakan Nataru.

“Bersyukurnya sekarang sudah meningkat. Minggu-minggu sebelumnya itu paling banyak 10-15 persen wisatawan yang datang. Syukurnya dengan promosi yang terus dilakukan bisa mendongkrak kunjungan wisatawan,” katanya.

Baca juga:  Kena "Hack," Muncul Kata Tak Senonoh di Running Text Kantor Imigrasi Denpasar

Hal senada juga diungkapkan Kepala Badan Promosi Pariwisata Daerah (PPDB) Kota Denpasar Ida Bagus Gede Sidartha Putra. Gus De sapaannya, mengatakan  adanya peningkatan wisatawan ke Bali sejak 6 hari sebelumnya. Karena kata Gus De, travel warning yang sebelumnya dipasang oleh beberapa negara seperti Australia ke Bali sudah di Buka. (asmara/balipost)

 

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *