JAKARTA, BALIPOST.com – Pada Kamis (18/1), Kementerian Sosial menggelar serah terima jabatan (sertijab) antara Mensos Idrus Marham dengan Khofifah Indar Parawansa. Acara sertijab berlangsung di Gedung Aneka Bhakti Kemensos, Jalan Salemba Raya, Senen, Jakarta Pusat sekitar pukul 14.40 WIB.

Acara diawali dengan menyanyikan Indonesia Raya. Dilanjutkan penandatanganan berita acara oleh Idrus dan Khofifah dengan disaksikan para staff dan pejabat Kementerian Sosial.

Dalam proses sertijab ini juga ada pemutaran video kaladeiskop Khofifah Indar Prawansa saat menerima jabatan dan bertugas sebagai Menteri Sosial. Dalam pemutaran video tersebut sesekali diiringi tepuk tangan dari tamu undangan dan staff Kemensos.

Baca juga:  Jelang Keputusan MKMK, Penetapan Capres-Cawapres Sesuai Jadwal

Dalam sambutannya, Khofifah mengucapkan selamat bekerja untuk Idrus sebagai Mensos yang baru. “Hari ini estafet kepemimpinan Menteri Sosial dibawah komando Bapak Doktor Idrus Marham akan memulai langkah dan langsung berlari, karena setelah proses sertijab beliau ingin langsung melaksanakan rapat kerja,” ujar Khofifah saat sambutan.

Ia juga berpesan pada seluruh staf Kemensos agar selalu mendukung kinerja Idrus Marham. “Pesan saya, Kalau di Kementerian Sosial saya merasakan cinta dan kasih kepada saya, maka alirkan lah cinta dan kasih juga kepada Bapak Idrus Marham. Terimakasih dan selamat bekerja Pak Mensos,” sambung dia.

Baca juga:  Dituduh Campur Tangan Verifikasi Parpol, Jokowi: Paling Enak Mengambinghitamkan Presiden

Sementara itu, Idrus berjanji akan melanjutkan program kerja pendahulunya. “Yang penting yang diserahkan Mbak Khofifah kepada saya, bukan hanya jabatan. Tapi ide, jaringan, dan mitra kerja,” ujarnya.

Sebelumnya, Presiden Joko Widodo (Jokowi) melantik Sekjen Golkar demisioner Idrus Marham menjadi Menteri Sosial pada Rabu (17/1). Idrus dilantik menggantikan Khofifah Indar Parawansa sebagai Mensos. Khofifah akan maju sebagai calon gubernur di Pilgub Jawa Timur 2018. (kmb/balitv)

Baca juga:  Kapolres Klungkung Diganti, Sertijab Dilakukan di Polda Bali
BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *