Komunitas CBR250RR Bali menggelar touring dan bakti sosial. (BP/ist)

DENPASAR, BALIPOST.com – Agenda perdana komunitas CBR250RR Bali di tahun 2018, adalah menggelar touring dan aksi sosial yang dilakukan pada Sabtu (20/1). Sebanyak 15 anggota komunitas CBR250RR berangkat menuju kawasan Bali Utara tepatnya kota Singaraja.

Walaupun diguyur hujan, namun tidak menurunkan semangat para anggota CBR250RR untuk melanjutkan perjalanan melalui jalur Denpasar-Bedugul dengan karakter tanjakan, turunan, dan tikungan hingga sampai ketujuan yaitu Panti Asuhan Dana Punia Singaraja. Sambutan dari penghuni panti asuhan sangat hangat, terlihat dari sudah di persiapkannnya tempat parkir anggota komunitas CBR250RR, ruangan yang akan di akai untuk silaturahmi dan makanan ringan.

Baca juga:  Aksi Protes Harga Anjlok, Petani Buang Buah Naga ke Sungai

Berbagai acara dilakukan oleh anggota komunitas untuk menghibur anak-anak Panti Asuhan, sekitar 50 anak yang ikut larut bergembira dalam acara kunjungan dari komunitas ini. Ada tiga acara yang di gelar dalam kehangatan ini yaitu sosialisasi safety riding yang disampikan oleh tim safety riding Astra Motor Bali, tentang persiapan, tips dan trik Cari_Aman sebelum berkendara, hiburan ringan dan games-games seputaran Honda, dan kegiatan yang sangat di tunggu-tunggu anak panti yaitu menikmati kota Singaraja dengan City Rolling naik motor CBR250RR, sehingga mereka dapat punya pengalaman mengendarai motor sport premium dari Honda.

Baca juga:  Resmi Dilaunching Virtual, Honda Vario Tampilkan Desain Warna Ekslusif dan Sporty

“Kami ingin berbagi dengan anak panti asuhan, berada ditengah mereka membuat kami terharu, semoga aktivitas yang kamu lakukan dapat bermanfaat menambah pengetahuan anak-anak panti dan membuat mereka bersemangat menjalani masa depan,” ungkap Octa Wendy selaku Area Sales Supervisor Astra Motor Bali.

Bantuan yang terkumpul merupakan sukarela dari seluruh member CBR250RR berupa sembako, pakaian layak pakai dan uang tunai. Seluruh bantuan di sumbangkan ke Panti Dana Punia Singaraja dan diterima oleh ketua panti. “Terima kasih atas kunjungannya, semua anak panti sangat terhibur dan senang karena selain kunjungan, mereka juga mendapat edukasi cara berkendara yang benar, serta mendapatkan mengalaman menarik turut berkendara dengan CBR250RR,” ungkap Bapak Made salah satu pengurus panti. (kmb/balipost)

Baca juga:  Tambahan Pasien Sembuh di Atas 100 Orang, Sayangnya Denpasar Juga Laporkan Sejumlah Korban Jiwa COVID-19
BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *