Wali Kota Rai Mantra didampingi Promotion Supervisor Astra Motor Bali, Gede Legawa meresmikan Extreme Park di Lapangan Lumintang, Minggu (28/1). (BP/ist)

DENPASAR, BALIPOST.com – Komunitas Skateboard terus tumbuh dan berkembang di Bali. Seiring dengan jumlah penghobi olahraga ekstrem yang terus meningkat ini, Astra Motor Bali (AMB) menyediakan wahana Extreme Park (Lapangan Ekstrem) di Lapangan Lumintang Denpasar, bagian selatan.

Peresmian Extreme Park ini dilakukan Wali Kota Denpasar, IB Rai Dharmawijaya Mantra, bersama Promotion Supervisor Astra Motor Bali, Gede Legawa, Camat Denpasar Utara, Nyoman Lodra, dan Ketua KONI Denpasar, IB Tony Astawa, Minggu (28/1). Wahana Extreme Park ini merupakan bagian program Corporate Social Responsibility (CSR) Honda Untuk Bali.

Wali Kota Denpasar, IB Rai Dharmawijaya Mantra, mengatakan adanya wahana ini bisa digunakan komunitas Skateboard dalam menyalurkan hobi dan bakatnya. “Di Denpasar sudah ada atlet bukan saja berprestasi nasional tapi sudah bertaraf internasional. Karena itu, fasilitas skateboard memang harus ada. Kami ucapkan terimakasih kepada Astra Motor Bali yang bekerjasama dengan Pemerintah Kota Denpasar menyediakan fasilitas untuk komunitas Skateboard,” kata Rai Mantra.

Baca juga:  Segini, Jumlah Siswa Swasta Dapat Bantuan Pengganti SPP

Sementara Promotion Supervisor Astra Motor Bali, Gede Legawa, menyatakan sarana Extreme Park ini merupakan program CSR Honda untuk Bali. Ia mengutarakan sarana ini sangat dibutuhkan komunitas Skateboard. “Kebetulan kami diinformasikan oleh pihak Pemkot Denpasar bahwa untuk merampungkan Extreme Park ini pemerintah membutuhkan bantuan CSR. Dan kami respons positif kebutuhan itu sehingga sekarang bisa terakomodir teman-teman dari komunitas Extreme Park dari skateboard, Inline Skate, dan BMX,” ujar Legawa.

Baca juga:  “Warning” ASN, Sekda Denpasar akan Keluarkan Edaran

Ditambahkan Legawa, ke depan Honda untuk Bali berkontribusi terutama kepada masyarakat melalui pemerintah. Dengan adanya fasilitas ini, diharapkan komunitas bisa memanfaatkannya dengan baik serta meningkatkan prestasinya. “Ada beberapa atlet yang sudah berprestasi di nasional dan internasional yang sudah mempunyai nama. Semoga kedepannya bisa mempertahankan olahraga esktrem di Bali,” ucapnya.

Ketua Persatuan Skateboarders Bali, IB Prasuta, yang akrab dipanggil Gus Pras, mengungkapkan sarana Extreme Park ini akan dimanfaatkan sebaik-baiknya. “Luas Extreme Park ini 400 meter persegi. Sarana ini dibangun atas support Wali Kota Denpasar bersama Astra Motor Bali. Kami mengucapkan terimakasih kepada Pemerintah Kota Denpasar dan Astra Motor Bali yang telah menyediakan sarana Extreme Park ini, sehingga komunitas kami yang berjumlah sekitar 500 orang di Denpasar, komunitas Skateboard di Bali sekitar 1.800 orang, dan komunitas Inline Skate di Denpasar sekitar 80 orang bisa menyalurkan bakatnya untuk meraih prestasi dalam kompetisi-kompetisi mendatang,” tandasnya. (kmb/balipost)

Baca juga:  Dari 6 Positif COVID-19 yang Baru Diumumkan Pusat, Dua Dinyatakan Sembuh Versi Bali
BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *